Senin, 24 Mei 2021

Sholawat Arzaq

Sholawat Litawsi’il Arzaq
Amalan untuk Memperlancar Rezeki

Teks sholawat nabi memang ada banyak yang bisa diamalkan, salah satunya digunakan sebagai amalan untuk memperlancar dan memperbanyak rezeki. Salah satu sholawat yang bisa memperlancar rezeki adalah sholawat Litawsi’il Arzaq.

Shalawat ini dianjurkan untuk dibaca minimal sebanyak 41 kali setelah shalat fardhu. bahwa seseorang yang ingin rezeki yang luas dan akhlak yang baik, maka dianjurkan untuk membaca sholawat ini secara terus menerus usai sholat fardhu sebanyak 11 kali.

Selain itu, jika seorang pedagang menginginkan untuk yang banyak, maka dianjurkan membaca sholawat ini sebanyak 21 kali setiap kali mau berdagang. Maka, dengan izin Allah saat berdagang nanti akan mendapatkan untung yang banyak.

اللَّهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلَاةً تُوَسِّعُ بِهَا عَلَيْنَا الْأَرْزَاقَ وَتُحَسِّنُ بِهاَ لَناَ الْأَخْلَاقَ وَعَلَى آلِهِ وِصَحْبِهِ وَسَلَّمَ

Allahumma sholli ‘ala sayyidina muhammadin sholatan tuwassi’u biha ‘alainal arzaqa wa tuhassinu biha lanal akhlaqa wa ‘ala alihi wa shohbihi wa sallim

Artinya: “Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami, Nabi Muhammad SAW, rahmat yang meluaskan rezeki bagi kami, yang menjadikan akhlak kami baik, dan semoga Allah melimpahkan rahmat kepada segenap keluarga dan sahabatnya.”

Selain istiqomah membaca shalawat Litawsi’il Arzaq, amalan-amalan lainnya yang dapat mempermudah dan dimurahkan rezekinya, yaitu:

  • Bersedekah dengan ikhlas sesuai janji Allah dalam Surah Al Baqarah ayat 261 yang artinya “Perumpamaan orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa saja yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (kurnia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”

  • Memperbanyak istigfar sesuai surah Nuh ayat 10-12, “…Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) sungai-sungai.

  • Bertawakal kepada Allah, “Seandainya kamu bertawakkal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakkal, pasti kamu diberi rezeki sebagaimana burung yang diberi rezeki, ia pergi pagi hari dalam keadaan lapar dan pulang petang hari dalam keadaan kenyang.” (Riwayat Imam Ahmad, At-Tarmizi, Ibnu majah, dan yang lainnya)

  • Silaturahim, “Barangsiapa ingin dilapangkan rezekinya dan dilambatkan ajalnya, maka hendaklah dia menghubungi sanak saudaranya.” (Riwayat Bukhari)

Demikianlah mengenai teks sholawat nabi Litawsi’il Arzaq dan amalan yang dapat mempermudah rezeki. Jika istiqomah dijalankan, maka dengan izin Allah akan dilapangkan rezekinya di mana pun berada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.