Rebo Wekasan
#Bagiygmau
Mengenai adanya Rebo Wekasan dapat dijumpai dalam kitab Kanzun Najah karya Syeikh Abdul Hamid bin Muhammad Ali Quds, yang merupakan salah satu tokoh sufi. Dalam kitab tersebut dinyatakan,
ﺍﻋﻠﻢ … ﺃﻥ ﻣﺠﻤﻮﻉ ﺍﻟﺬﻱ ﻧﻘﻞ ﻣﻦ ﻛﻼﻡ ﺍﻟﺼﺎﻟﺤﻴﻦ ﻛﻤﺎ ﻳﻌﻠﻢ ﻣﻤﺎ ﺳﻴﺄﺗﻲ ﺃﻧﻪ ﻳﻨﺰﻝ ﻓﻲ ﺁﺧﺮ ﺃﺭﺑﻌﺎﺀ ﻣﻦ ﺻﻔﺮ ﺑﻼﺀ ﻋﻈﻴﻢ، ﻭﺃﻥ ﺍﻟﺒﻼﺀ ﺍﻟﺬﻱ ﻳﻔﺮِّﻕ ﻓﻲ ﺳﺎﺋﺮ ﺍﻟﺴﻨﺔ ﻛﻠﻪ ﻳﻨﺰﻝ ﻓﻲ ﺫﻟﻚ ﺍﻟﻴﻮﻡ، ﻓﻤﻦ ﺃﺭﺍﺩ ﺍﻟﺴﻼﻣﺔ ﻭﺍﻟﺤﻔﻆ ﻣﻦ ﺫﻟﻚ ﻓﻠﻴﺪﻉ ﺃﻭﻝ ﻳﻮﻡ ﻣﻦ ﺻﻔﺮ، ﻭﻛﺬﺍ ﻓﻲ ﺁﺧﺮ ﺃﺭﺑﻌﺎﺀ ﻣﻨﻪ ﺑﻬﺬﺍ ﺍﻟﺪﻋﺎﺀ؛ ﻓﻤﻦ ﺩﻋﺎ ﺑﻪ ﺩﻓﻊ ﺍﻟﻠﻪ ﺳﺒﺤﺎﻧﻪ ﻭﺗﻌﺎﻟﻰ ﻋﻨﻪ ﺷﺮَّ ﺫﻟﻚ ﺍﻟﺒﻼﺀ . ﻫﻜﺬﺍ ﻭﺟﺪﺗﻪ ﺑﺨﻂ ﺑﻌﺾ ﺍﻟﺼﺎﻟﺤﻴﻦ
Ketahuilah bahwa sekelompok nukilan dari keterangan orang shaleh – sebagaimana nanti akan diketahui – bahwa pada hari rabu terakhir bulan Shafar akan turun bencana besar. Bencana inilah yang akan tersebar di sepanjang tahun itu. Semuanya turun pada hari itu. Siapa yang ingin selamat dan dijaga dari bencana itu, maka berdoalah di tanggal 1 Shafar, demikian pula di hari rabu terakhir dengan doa yang sama. Siapa yang berdoa dengan kalimat itu maka Allah akan menyelamatkannya dari keburukan musibah tersebut. Inilah yang aku temukan dari tulisan orang-orang sholeh.
Dalam kitab yang lebih dikenal dengan nama Mujarrobat ad-Dairobi karya Syeikh Ahmad bin Umar Ad-Dairobi (w.1151 H) disebutkan juga bahwa, salah seorang Waliyullah yang telah mencapai maqam kasyaf (mempunyai pengetahuan spiritual yang tinggi) mengatakan bahwa, pada setiap tahun Allah Subhanahu wa Ta’ala menurunkan 320.000 macam bala bencana ke bumi dan semua itu pertama kali terjadi pada hari Rabu terakhir di bulan Shafar. Oleh sebab itu hari tersebut menjadi hari yang terberat di sepanjang tahun.
Maka barangsiapa yang melakukan shalat 4 rakaat, di mana setiap rakaat setelah al-Fatihah dibaca surat al-Kautsar 17 kali lalu surat al-Ikhlash 5 kali, surat al-Falaq dan surat an-Naas masing-masing satu kali, lalu setelah salam membaca doa khusus 3 kali, maka Allah dengan kemurahan-Nya akan menjaga orang yang bersangkutan dari semua bala bencana yang turun di hari itu sampai sempurna setahun.
*****
Amalan Di Rebo Wekasan Hari Rabu Terakhir Bulan Safar
1. Memperbanyak sedekah (menyantuni fakir miskin dan anak yatim)
2. Membaca Surat Yasin dan pada ayat (salaamun qaulan min robbin rahiim) diulang 313 kali.
3. Melakukan Shalat sunnah 4 rakaat, ada juga yang mengatakan 6 rakaat dengan masing-masing surat yang di baca setelah fatihah yaitu Surat Innaa A’thainaakal Kautsar (Al-Kautsar) 17 kali, Al-Ikhlash 5 kali, Al Falaq dan Annaas masing-masing satu kali.
4. Memperbanyak bacaan shalawat, istighfar dan bacaan dzikir lainnya
5. Berdoa.
Amalan sholat sunnah sebaiknya di lakukan di sepertiga malam rabu wekasan tersebut, yang mana sebelumnya di awali dengan shalat lainnya, misalnya tahajud, kemudian sunnah hajat, selanjutnya shalat yang di sebutkan di atas Kemudian berdoa (untuk doa nya lihat di bawah). Setelah selesai bisa di lanjut dengan membaca yasin, atau surat yasin ini bisa juga di lakukan setelah shalat subuh (sebaiknya di berjamaahkan). Sedangkan bersedekah bisa di lakukan hari sebelumnya atau di pagi harinya.
*****
Doa Malam Rabu Wekasan Hari Rabu Terakhir Bulan Safar
ﺑِﺴْــﻢِ ﺍﻟﻠﻪِ ﺍﻟﺮَّﺣْﻤٰﻦِ ﺍﻟﺮَّﺣِﻴْﻢِ
ﻭَﺻَﻠَّﻰ ﺍﻟﻠﻪُ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁﻟِﻪِ ﻭَﺻَﺤْﺒِﻪِ ﻭَﺳَﻠَّﻢَ
ﻭَﺻَﻠَّﻰ ﺍﻟﻠﻪُ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁﻟِﻪِ ﻭَﺻَﺤْﺒِﻪِ ﻭَﺳَﻠَّﻢَ،
ﺍَﻟﻠّـٰـﻬُﻢَّ ﻳَﺎ ﺷَﺪِﻳْﺪَ ﺍﻟْﻘُﻮٰﻯ ، ﻭَﻳَﺎ ﺷَﺪِﻳْﺪَ ﺍﻟْﻤِﺤَﺎﻝِ ، ﻳَﺎ ﻋَﺰِﻳْﺰُ ، ﻳَﺎ ﻣَﻦْ ﺫَﻟَّﺖْ ﻟِﻌِﺰَّﺗِﻚَ ﺟَﻤِﻴْﻊُ ﺧَﻠْﻘِﻚَ ، ﺍِﻛْﻔِـﻨِﻲْ ﻣِﻦْ ﺷَﺮِّ ﺟَﻤِﻴْﻊِ ﺧَﻠْﻘِﻚَ ، ﻳَﺎ ﻣُﺤْﺴِﻦُ ، ﻳَﺎ ﻣُﺠَﻤِّﻞُ ، ﻳَﺎ ﻣُﺘَﻔَﻀِّﻞُ ، ﻳَﺎ ﻣُﻨْﻌِﻢُ ، ﻳَﺎ ﻣُﺘَﻜَﺮِّﻡُ، ﻳَﺎ ﻣَﻦْ ﻵَ ﺇِﻟٰـﻪَ ﺇِﻻَّ ﺃَﻧْﺖَ ، ﺍِﺭْﺣَﻤْﻨِﻲْ ﺑِﺮَﺣْﻤَﺘِﻚَ ﻳَﺎ ﺃَﺭْﺣَﻢَ ﺍﻟﺮَّﺍﺣِﻤِﻴْﻦَ
ﺍَﻟﻠّـٰـﻬُﻢَّ ﺑِﺴِﺮِّ ﺍﻟْﺤَﺴَﻦِ ﻭَﺃَﺧِﻴْﻪِ ﻭَﺟَﺪِّﻩِ ﻭَﺃَﺑِـﻴْﻪِ ﻭَﺃُﻣِّـﻪِ ﻭَﺑَﻨِﻴْـﻪِ ﺍِﻛْﻔِـﻨِﻲْ ﺷَﺮَّ ﻫٰﺬَﺍ ﺍﻟْﻴَﻮْﻡِ ﻭَﻣَﺎ ﻳَﻨْﺰِﻝُ ﻓِﻴْﻪِ . ﻳَﺎ ﻛَﺎﻓِﻲْ ( ﻓَﺴَـﻴَﻜْﻔِﻴْـﻜَﻬُﻢُ ﺍﻟﻠﻪُ ﻭَﻫُﻮَ ﺍﻟﺴَّﻤِﻴْﻊُ ﺍﻟْﻌَﻠِﻴْﻢُ ) ، ﻭَﺣَﺴْﺒُﻨَﺎ ﺍﻟﻠﻪُ ﻭَﻧِﻌْﻢَ ﺍﻟْﻮَﻛِﻴْﻞُ ، ﻭَﻻَ ﺣَﻮْﻝَ ﻭَﻻَ ﻗُﻮَّﺓَ ﺇِﻻَّ ﺑِﺎﻟﻠﻪِ ﺍﻟْﻌَﻠِﻲِّ ﺍﻟْﻌَﻈِﻴْﻢِ
ﻭَﺻَﻠَّﻰ ﺍﻟﻠﻪُ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ ﻋَﻠٰﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﻭَﻋَﻠٰﻰ ﺁٰﻟِـﻪِ ﻭَﺻَﺤْﺒِﻪِ ﻭَﺳَﻠَّﻢَ
Bismillahirrahmaanirrahim
Wa shalalaahu ta'aalaa 'alaa sayyidinaa muhammadin wa 'alaa aalihii wa shahbihii wasallam
allohumma yaa syadiidal quwwa wa yaa syadiidal mihal wa yaa 'aziiz dzallat li'izzatika jamii'u khalqika ikfinii min jamii'i khalqika yaa muhsinu yaa mujammilu yaa mutafadllilu yaa mun'imu yaa mukrimu yaa man laa ilaaha illaa anta birahmatika yaa arhamarraahimiin. Allahumma bisirril hasan wa akhihi wa jaddihii wa abiihi ikfinii syarra haadzal yaumi wamaa yanzilu fiihi ya kaafi (fasayakfiikahumullaahu wahuwassamii'ul 'aliim) wa hasbunallohu wa ni'mal wakil walaa haula walaa quwwata illaa billahil 'aliyyil 'adzhiiim. Washallallahu 'alaa sayyidinaa muhammadin wa 'alaa aalihi washahbihi wa sallam.
Artinya : Dengan menyebut asma Allah Yang maha Pengasih lagi Maha Penyayang
Semoga Allah Ta’ala senantiasa melimpahkan salawat dan salam atas junjungan kita Nabi Muhammad dan atas keluarga serta para sahabat beliau. Ya Allah Wahai Yang Maha Kuat kekuatan-Nya, wahai Yang sangat rekadaya-Nya, wahai Yang Maha Perkasa yang mana kepada keperkasaan-Mu tunduklah segala makhluk, cukupkanlah aku dari segala makhluk-Mu, wahai Yang Maha Baik, wahai Yang Maha Memperindah, wahai Yang Maha Memberi karunia, wahai Yang Maha Memberi nikmat, wahai Yang Maha Memulyakan, wahai Yang tiada Tuhan selain Engkau, kasihilah aku dengan rahmat-Mu wahai Yang Maha Penyayang di antara para penyayang. Ya Allah, dengan rahasia yang ada pada sayyid Hasan, saudaranya (Sayyid Husein) , kakeknya (Nabi Muhammad shallallaahu ‘Alaihi wasallam) , ayahnya (sayyidina Ali) ,ibunya (Sayyidah Fathimah), serta keturunannya, jauhkanlah hamba dari keburukan hari ini dan keburukan yang turun di dalamnya, wahai Dzat Yang mencukupi ( Allah akan mencukupi kamu sekalian dan Allah Maha mengetahui lagi Maha mendengar).
Dia adalah sebaik-baik Dzat Yang mencukupi dan menguasai, tiada daya dan kekuatan selain hanya dari Allah yang maha Agung dan maha Luhur. Dan semoga Allah mencurahkan rahmat-Nya kepada baginda Nabi Muhammad . Beserta keluarga dan para sahabatnya.
*****
Selain melaksanakan amalan amalan doa di atas, yang terakhir jangan lupa menulis ayat-ayat di bawah ini dan kemudian di lebur atau di basuh dengan air, lalu airnya di minum.
ﺳﻼﻡ ﻗﻮﻻ ﻣﻦ ﺭﺏ ﺭﺣﻴﻢ . ﺳﻼﻡ ﻋﻠﻰ ﻧﻮﺡ ﻓﻲ ﺍﻟﻌﺎﻟﻤﻴﻦ . ﺳﻼﻡ ﻋﻠﻰ ﺇﺑﺮﺍﻫﻴﻢ . ﺳﻼﻡ ﻋﻠﻰ ﻣﻮﺳﻰ ﻭﻫﺎﺭﻭﻥ . ﺳﻼﻡ ﻋﻠﻰ ﺇﻟﻴﺎﺳﻴﻦ . ﺳﻼﻡ ﻋﻠﻴﻜﻢ ﻃﺒﺘﻢ ﻓﺎﺩﺧﻠﻮﻫﺎ ﺧﺎﻟﺪﻳﻦ . ﻣﻦ ﻛﻞ ﺃﻣﺮ ﺳﻼﻡ ﻫﻲ ﺣﺘﻰ ﻣﻄﻠﻊ ﺍﻟﻔﺠﺮ
Pembahasan yang berhubungan dengan doa rebo wekasan, rebu kasan atau rebo pungkasan di hari rabu terakhir bulan safar mudah-mudahan tulisan ini bermanfaat, serta membantu orang-orang yang sedang mencari hal yang berhubungan dengan ini dan lain sebagainya, silahkan hafal dan amalkan pada waktunya, semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.