Senin, 31 Agustus 2020

Amalan 10 Muharrom

AMALAN-AMALAN PADA HARI 'ASYURO(10 MUHARROM)

Pada tgl 10 Muharrom atau yang terkenal dg hari 'Asyuro dianjurkan mengamalkan 12 amalan yg terkumpul dalam syi'ir dibawah ini 

🌴فِي يَوْمِ عَاشُوراءَ عَشْرٌ 
 تَتَّصِلْ # بِها اثْنَتَان وَلَها فَضْلٌ نُقِل 
🌴صُمْ، صَلِّ، صِلْ، زُرْ عَالِمًا، عُْدْ، وَاكْتَحِلْ ،# رَأْسَ اليَتِيْمِ امْسَحْ، تَصَدَّقْ، وَاغْتَسِلْ
🌴وَسِّعْ عَلَى العِيَالِ، قَلِّمْ ظُفْراَ # وَسورةَ الاِخْلاصِ قُلْ اَلْفا تَصِلْ
(بحر الكامل)

👉 1. Puasa
👉 2. Sholat
👉 3. Silaturrahim
👉 4. Mengunjungi Orang Alim
👉 5. Menjenguk orang sakit
👉 6. Memakai Celak mata
👉 7. Mengusap kepala anak yatim / Santunan anak yatim
👉 8. Shodaqoh
👉 9. Mandi
👉 10. Menyenangkan keluarga
👉 11. Memotong kuku
👉 12. Membaca Surat Al Ikhlash sebanyak 1000 kali

 Juga dianjurkan membaca : 

*حَسْبُنا اللهُ وَنِعْمَ الوَكِيْلُ، نِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ*

sebanyak 70 kali kemudian berdoa dg doa dibawah ini 

سُبْحانَ اللهِ مِلْءَ الْمِيْزَانِ ، وَمُنْتَهَى الْعِلْمِ وَمَبْلَغَ الرِّضَا ، وَزِنَةَ الْعَرْشِ .
وَالْحَمْدُ لِلّه مِلْءَ الْمِيْزَانِ ، وَمُنْتَهَى الْعِلْمِ وَمَبْلَغ َالرِّضَا ، وَزِنَةَ الْعَرْشِ .
وَاللهُ اَكْبَرُ مِلْءَ الْمِيْزَانِ ، وَمُنْتَهَى الْعِلْمِ ، وَمَبْلَغَ الرِّضَا ، وَزِنَةَ الْعَرْشِ
لا مَلْجَأَ ولا مَنْجَى مِنَ اللهِ إلّا إِلَيْهِ، سُبْحَانَ اللهِ عَدَدَ الشَّفْعِ وَالْوَتْرِ وَعَدَدَ كَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّاتِ كُلِّهَا
والْحَمْدُ للهِ عَدَدَ الشَّفْعِ وَالْوَتْرِ وَعَدَدَ كَلِمَاتِ الله التَّاماتِ كُلِّهَا
والله اكبر عَدَدَ الشَّفْعِ وَالْوَتْرِ وَعَدَدَ كَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّاتِ كُلِّهَا 
أسْألُكَ السَّلامَةَ بِرَحْمَتِكَ أجْمَعِينَ ولا حَوٓلَ وَلاَ قُوَّةَ إلا باللّهِ الٌعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
وَصَلّى اللهُ عَلى سَيِّدِنَا محمدٍ وَعلى آلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِين
وَالحمد لله رب العالمين
(اعانة الطالبين ج٢ ص ٣٠٢)

Kemudian membaca do'a 'Asyuro' 


َاللهُمَّ يَامُفَرِّجَ كُلِّ كَرْبٍ وَمُخْرِجَ ذِى النُّوْنِ يَوْم عَاشُورَاءَ 
وياجَامِعَ شَمْلِ يَعْقُوبَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ 
وَياغَافِرَ ذَنْبِ داوُدَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ 
وياكاشِف ضُرِّ اَيّوبَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ 
ويا سامِعَ دَعْوَةِ موسَى وهارونَ يَوْمَ عَاشُورَاءَ 
وياخالِقَ روحِ سَيّدِنا مُحَمَّدٍ صلّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَبيبِك ومُصْطَفاك  يَوْمَ عَاشُورَاءَ 
ويارَحْمَنَ الدُّنْيَا وَالْاَخِرَةِ لآالهَ الّا انتَ 
اِقْضِ حاجَتِى فِى الدُّنْيَا وَالْاَخِرَةِ 
واَطِلْ عُمْرِي فِى طاعَتِكَ ومَحَبَّتِكَ ورِضَاكَ ياأَرْحَمَ الرَّاحِمِينَ 
وَاَحْيِنِى حَيَاةً طَيّبَةً
وَتَوَ فَّنِى عَلَى الْاسْلَام وَالْايمَانِ ياأَرْحَمَ الرَّاحِمِينَ 
وَصَلَّى اللهُ  عَلَى سَيّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى الِهِ وَصَحْبِهِ  وَسَلَّمَ


Semoga bermanfa'at Aamiin...

Jirim Jisim jauhar

Dalam Ilmu Tauhid:

كُلُّ مَوْجُودٍ سِوَى اللهُ يُسَمَّى عَالَمًا

 “Semua yang مَوْجُودٍ ada (nyata – materi  atau ghaib – halus) selain daripada Allah dinamakan “عَالَمًا Alam’.”

Dalam Ilmu Tauhid alam terdiri dari Jirim (جرم – tiap-tiap benda yang mengambil ruang atau المكانtempat dan menjalani الزمان zaman), jisim, jauhar dan ‘aradh.

Jisim (جسم) adalah Jirim yang berbentuk besar.

Jauhar (جوهر): terbahagi kepada (1) Jauhar Fard  (جوهر فرد) – Jirim yang terkecil yang tidak boleh dibahagi atau dipecah-pecahkan dan (2) Jauhar Murakkab (جوهر مركب) – susunan jauhar (paling minimanya dua jauhar fard/firid) untuk membentuk satu entiti jirim.

‘Aradh (عرض): Keadaan atau hal atau ibarat yang menyifati jirim/jisim/jauhar. Contohnya warna, terang, gelap, rasa, bentuk, berat, mentah, masak, buruk, jatuh, hancur pada buah semuanya adalah aradh. Bila tiada buah (jisim) tiadalah aradh seperti sifat warna, rasa, mentah, masak dan sebagainya seperti yang  telah tersebut.

‘Aradh tidak berpisah (berdiri sendiri) dari jisim kerana ‘aradh adalah sifat dan jisim adalah mausuf. Tiada mausuf (yang disifati) maka tiadalah sifat. Mustahil pada hukum akal adanya sifat tanpa mausuf. Maka ‘aradh tidak berpindah dari satu jirim ke jirim yang lain kerana ia sifat yang tidak berdiri sendiri.  Masing-masing ‘aradh tetap pada jisimnya masing-masing.

Dan jisim pula tidak menerima dua sifat ‘aradh yang berlawanan pada dirinya seperti bergerak dan diamnya jisim itu pada satu masa yang sama. Hal yang demikian itu mustahil pada hukum akal. Tidak pula diam bersembunyi dalam gerak apabila berlaku diam, demikian juga sebaliknya kerana semua itu mustahil pada hukum akal.

Dan jisim itu tidak sedia ada kerana kalau ia sedia ada ia tidak binasa sedang pada musyahadah (kesaksiannya) ia tidak sedia ada dan ia binasa. Dan mustahil pula pada hukum akal jisim itu menjadikan dirinya sendiri “ada” kerana sangat tidak logisnya sesuatu yang tidak ada dapat menjadikan dirinya ada!

Oleh yang demikian pantaslah jisim/jirim (benda), ruh (jisim halus) memerlukan Zat untuk menjadikannya ada. Dan setiap yang dijadikan dinamakan baru (hadits) dan yang menjadikan Muhdits.

Kemudian masing-masing jirim, jisim, jauhar dan ‘aradh adalah شَيْءٌ sesuatu dari عَالَمًا alam.

Dan Allah adalah Pencipta dan Pemelihara sekalian ٱلۡعَـٰلَمِين alam.

Firman Allah سبحانه وتعالى:

  فَاطِرُ السَّمَاوَاتِ وَالأرْضِ جَعَلَ لَكُمْ مِنْ أَنْفُسِكُمْ أَزْوَاجًا وَمِنَ الأنْعَامِ أَزْوَاجًا يَذْرَؤُكُمْ فِيهِ لَيْسَ كَمِثْـلِهِ شَيْءوَهُوَ السَّمِيعُ الْبَصِيرُ(سورة الشورى: ٤٢١١)ٌ 

“(Dia) Pencipta langit dan bumi. Dia menjadikan bagi kamu dari jenis kamu sendiri pasangan-pasangan dan dari jenis binatang ternak pasangan-pasangan (pula), dijadikan-Nya kamu berkembang biak dengan jalan itu. Tidak ada شَيْءٌsesuatu pun yang serupa dengan Dia, dan Dialah Yang Maha Mendengar lagi Maha Melihat.”(Surah Asy-Syura: 42: 11)

(سُوۡرَةُ القَصَص: ٨٨:٢٨) وَلَا تَدۡعُ مَعَ ٱللَّهِ إِلَـٰهًا ءَاخَرَ‌ۘ لَآ إِلَـٰهَ إِلَّا هُوَ‌ۚ كُلُّ شَىۡءٍ هَالِكٌ إِلَّا وَجۡهَهُ ۥ‌ۚ لَهُ ٱلۡحُكۡمُ وَإِلَيۡهِ تُرۡجَعُونَ

“Janganlah kamu sembah di samping (menyembah) Allah, tuhan apa pun yang lain. Tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia. Tiap-tiap شَىۡءٍ sesuatu pastibinasa, kecuali Allah. Bagi-Nyalah segala penentuan, dan hanya kepada-Nyalah kamu dikembalikan.” (Surah Al-Qasas: 28: 88)

ذَلِكُمُ اللَّهُ رَبُّكُمْ لا إِلَهَ إِلا هُوَ خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ فَاعْبُدُوهُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ وَكِيلٌ (سُوۡرَةُ الاٴنعَام ١٠٢:٦)

“Yang (memiliki sifat-sifat yang) demikian itu ialah Allah Tuhan kamu, tidak ada Tuhan selain Dia; Pencipta segala شَيْءٍ sesuatu, maka sembahlah Dia; dan Dia adalah Pemelihara segala شَيْءٍsesuatu.” (Surah al-An’am: 6: 102)

Imam Al-Ghazali di dalam kitabnya Ihya’ Ulumuddin bab قواعد العقائدفي ترجمة عقيدة اهل السنة  في كلمتي الشهادة merumuskan:

وأنه ليس بجسم مصور ولا جوهر محدود مقدر وانه لا يماثل الاجسام لا في التقدير ولا في قبول الانقسام وأنه ليس بجوهر ولا تحله الجواهر ولا بعرض ولا تحله الاعراض  بل لا يماثل موجودا ولا يماثله موجود (ليس كمثله شئ ) ولا هو مثل شئ

“Dan sesungguhnya Dia bukan jisim sehingga terrajah dan bukan pula jauhar terhad terbatas, tidak pula Dia seperti jisim baik dalam ibarat maupun pembahagian, tidak juga Dia jauhar dan terbentuk dari jauhar, dan tidak pula Dia ‘aradh atau tersembunyi dalam ‘aradh.  Bahkan Dia tidak menyerupai maujud (wujud-wujud yang ada) dan tidak menyerupaiNya wujud (yang ada) (tiada menyerupaiNya sesuatu) dan Dia bukan sesuatu!

Senin, 24 Agustus 2020

pengertian ciri contoh fungsi filsafat

Filsafat: Pengertian, Ciri, Contoh & Fungsi Menurut Para Ahli

Filsafat adalah istilah populer yang sering disalahartikan menjadi hal rumit yang sulit untuk dimengerti dan tidak berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. Seorang filsuf juga sering dianggap terlalu sibuk memikirkan persoalan mengawang-awang yang sulit dicerna dan tidak berguna.

Padahal, permasalahan pokok filsafat adalah persoalan yang pernah dipikirkan semua orang. Kita pasti pernah mempertanyakan, memikirkan dan merenungkan kenapa ini harus begini, dan tidak boleh begitu. Sedangkan itu harus begitu, tidak seharusnya begini.

Untuk apa saya kuliah? Mau jadi apa nanti? Kenapa ada orang yang sampai hati berbuat seperti itu? Pertanyaan-pertanyaan itu sebetulnya sudah menjadi objek pemikiran filosofis. Jadi, secara umum, kita semua secara tidak langsung sudah berfilsafat, yaitu mengajukan pertanyaan filosofis, terlibat dalam perbincangan filosofis, dan memegang salah satu sudut pandang filosofis.

Bedanya, seorang filsuf melakukan semua itu dengan cara yang sistematis. Sehingga menghasilkan kadar keilmuan yang lebih tinggi dan terarah. Runutan paling awal dari sistem itu adalah hakikat dan pengertiannya sendiri.

Pengertian Filsafat

Filsafat adalah suatu pemikiran dan kajian kritis terhadap kepercayaan dan sikap yang sudah dijunjung tinggi kebenarannya melalui pencarian dan analisis konsep dasar mengenai bidang kegiatan pemikiran seperti: prinsip, keyakinan, konsep dan sikap umum dari suatu individu atau kelompok untuk menciptakan kebijaksanaan dan pertimbangan yang lebih baik.

Seorang ahli filsafat, Karl Popper pernah berkata bahwa: Kita semua mempunyai filosofi yang masih menjadi misteri dan tugas pokok utama dari filsafat adalah untuk menyelidiki berbagai filosofi itu secara kritis.

Pernyataan Popper membawa pada opsi lain dari pengertian filsafat, yaitu pengertiannya sebagai objek, bukan kata kerja. Secara informal filsafat dapat berarti sekumpulan sikap dan kepercayaan terhadap kehidupan dan alam yang biasanya diterima begitu saja tanpa pertanyaan lagi; dogmatik.

Misalnya ketika seorang public figure berkata: “Filosofi saya dalam berkarya adalah … (isi dengan berbagai alasan baik yang sudah umum disini)” atau sesederhana dan sedingin: “Saya memukul anak saya dengan niatan baik untuk mendidik”. Seorang filosof akan mempertanyakan kembali pemikiran spontan tersebut dengan metode yang sistematis, terarah dan mendalam.

Pengertian secara Etimologi

Kata Filsafat berasal dari bahasa Yunani yang terdiri dari kata philein/philos yang berarti “cinta” dan sophia yang berarti “kebijaksanaan”. Secara etimologis, filsafat berarti cinta kebijaksanaan (love of wisdom). Sehingga seorang filosof adalah pencinta, pendamba atau pencari kebijaksanaan.

Pengertian berdasarkan Makna Kata

Di dalam KBBI, filsafat berarti pengetahuan dan penyelidikan dengan akal budi mengenai hakikat segala yang ada, sebab, asal, dan hukumnya. Teori yang mendasari alam pikiran atau suatu kegiatan, hingga ke ilmu yang berintikan logika, estetika, metafisika, dan epistemology (cabang-cabang ilmu ini).

Dalam Webster’s Dictionary, Filosofi adalah semua pembelajaran eksklusif mengenai pedoman teknis; disiplin yang terdiri dari logika inti, estetika, etika, metafisik dan epistemology, yaitu pencarian mengenai pengertian umum tentang nilai dan realitas yang lebih spekulatif daripada observasi; analisis konsep dasar mengenai teori bidang kegiatan pemikiran; keyakinan, konsep, dan sikap paling umum dari individu atau kelompok; ketenangan emosi dan penilaian.

Secara makna kata, tampaknya tidak ada perbedaan yang terlalu signifikan dari pengertian filsafat dalam bahasa Indonesia dan bahasa inggris. Namun apakah pengertian tersebut sesuai dengan para ahli filosofi yang telah menggeluti bidang ini dengan seksama?

Pengertian Filsafat menurut Para Ahli

Filsafat adalah ilmu yang sudah cukup berumur, kita dapat merujuk pada ahlinya dari tahun 384-322 sebelum masehi. Setiap ahli dari masa ke masa menghasilkan persepsi berbeda namun dalam medan makna yang menjurus ke arah yang sama pencariannya. Beberapa pengertian filsafat menurut para ahli akan disampaikan pada penjabaran berikut ini.

Aristoteles (384-322 SM)

Filsafat adalah ilmu pengetahuan tentang kebenaran yang meliputi logika, fisika, metafisika dan pengetahuan praktis.

Plato (427-347 SM)

Filsafat adalah ilmu pengetahuan tentang hakekat.

Bertrand Russel (1967)

Filsafat adalah suatu usaha untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan terbaru, tidak secara dangkal atau dogmatis seperti yang kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Akan tetapi, secara kritis dalam artian: setelah segala sesuatunya diselidiki, masalah apa yang dapat ditimbulkan oleh pertanyaan-pertanyaan itu hingga kita menjadi sadar dari segala kekaburan dan kebingungan tersebut….(problemen der Philosophic, 1967: 7).

Beerling (1968)

Filsafat adalah pemikiran-pemikiran yang bebas, diilhami oleh rasio, mengenai segala sesuatu yang timbul dari pengalaman. (Er zijn eigenlijksheidvragen dalam Filosofic als sciencefiction, 1968: 44).

Karl Popper  (1971)

Kita semua mempunyai filsafat yang masih menjadi misteri dan tugas pokok utama dari filsafat adalah untuk menyelidiki berbagai filsafat itu secara kritis, dimana filsafat yang telah dianut sebelumnya itu tidak diselidiki secara kritis. (dikutip dari perdebatan televisi, 14 Nopember 1971).

Immanuel Kant (1724-1804)

Immanuel Kant merumuskan filsafat sebagai ilmu pengetahuan yang menjadi pokok pangkal dan puncak segala pengetahuan yang tercakup di dalamnya empat persoalan yaitu:


  1. Metafisika, yaitu pertanyaan: Apa yang dapat kita ketahui?
  2. Etika, Apa yang seharusnya dilakukan?
  3. Agama, Sampai dimanakah harapan kita? hakikat manusia?
  4. Anthropologi, Apa hakikat manusia?

Poedjawijatna

Poedjawijatna berpendapat bahwa filsafat ialah ilmu yang berusaha untuk mencari sebab yang sedalam-dalamnya bagi segala sesuatu berdasarkan pikiran belaka.

Notonagoro

Notonagoro berpendapat bahwa filsafat itu menelaah hal-hal yang menjadi objeknya dari sudut intinya yang mutlak dan yang terdalam, yang tetap dan yang tidak berubah; yang disebut hakikat.

Driyarkara

Filsafat adalah refleksi yang mendalam tentang penyebab ‘di sana dan melakukan’, refleksi dari realitas (reality) jauh ke dalam ‘mengapa’ penghabisan itu.

Untuk memahami filsafat dengan lebih mudah kita dapat mencarinya melalui ciri-ciri umum yang terdapat dalam filsafat.

Ciri-Ciri Filsafat

Menurut Nur A. Fadhil Lubis, filsafat memiliki tiga ciri utama, yakni:

  1. Universal (menyeluruh), yaitu pemikiran yang luas dan tidak aspek tertentu saja.
  2. Radikal (mendasar), yaitu pemikiran yang dalam sampai kepada hasil yang fundamental dan essensial.
  3. Sistematis, yaitu mengikuti pola dan metode berpikir yang runtut dan logis meskipun spekulatif.

Beberapa ahli lain menambahkan ciri-ciri lain, yaitu:

  1. Deskriptif, yaitu suatu uraian yang terperinci tentang sesuatu, menjelaskan mengapa sesuatu berbuat begitu.
  2. Kritis, yaitu mempertanyakan segala sesuatu (termasuk hasil filsafat), dan tidak menerima begitu saja apa yang terlihat sepintas, yang dikatakan dan yang dilakukan masyarakat.
  3. Analisis, yaitu mengulas dan mengkaji secara rinci dan menyeluruh sesuatu, termasuk konsep-konsep dasar yang dengannya kita memikirkan dunia dan kehidupan manusia.
  4. Evaluatif, yaitu dikatakan juga normatif, maksudnya upaya sungguhsungguh untuk menilai dan menyikapi segala persoalan yang dihadapi manusia. Penilaian itu bisa bersifat pemastian kebenaran, kelayakan dan kebaikan.
  5. Spekulatif, yaitu upaya akal budi manusia yang bersifat perekaan, penjelajahan dan pengandaian dan tidak membatasi hanya pada rekaman indera dan pengamatan lahiriah.

Contoh Pertanyaan Filsafat

Memahami melalui contoh pertanyaannya juga akan mempermudah pemahaman kita pada apa yang dimaksud dengan bidang ini. Berikut adalah beberapa contoh pertanyaan filosofis.

  1. Apakah teori atom ada gunanya dalam menjelaskan proses fotosintesis?
  2. Apakah kebudayaan selalu memberikan dampak positif?
  3. Apakah tanggungjawab moral sejalan dengan determinisme yang diperpegangi sebagian besar penelitian ilmu alam?
  4. Apakah wanita cantik itu harus selalu berkulit putih?
  5. Apakah seni harus selalu indah?

Lalu bagaimana cara untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut? Tentunya dengan metode filsafat yang sistematis dan tepat.

Metode Filsafat

Seperti halnya dalam pengetahuan ilmiah, metode dan obyek formal bidang filsafat tidak dapat dipisahkan. Setiap cabang metode dapat menentukan obyek formalnya, memiliki metode dan logikanya sendiri, sesuai dengan obyek formal itu dan uraian teorinya. Intinya ada banyak metode yang dapat digunakan untuk berfilsafat berdasarkan pegangan teorinya masing-masing.

Misalnya berfilsafat dapat dilakukan dengan cara dialektis, yaitu dengan mengambil konsep atau pengertian yang lazim diterima dan jelas. Kemudian membuat bantahan dari pengertian yang lazim tersebut. Setelah itu kedua pendapat yang saling bertentangan tersebut diambil simpulan atau jalan tengahnya untuk kemudian menjadi hakikat yang lebih baik dari sebelumnya.

Beberapa metode filsafat antara lain:

  1. Metode kritis
  2. Metode Intuitif
  3. Metode Skolastik
  4. Metode Matematis
  5. Metode Empiris-Eksperimental
  6. Metode Transendental
  7. Metode Dialektis
  8. Metode Fenomenologis
  9. Eksistensialisme
  10. Analitika Bahasa

Penjelasan lengkap mengenai berbagai metode tersebut dapat dilihat pada artikel dibawah ini:

Kegunaan & Manfaat

Filsafat adalah akar dari semua ilmu. Pernyataan itu akan memberikan banyak jawaban dari pertanyaan perihal kegunaan filsafat. Tanpa pertanyaan filosofis, tidak akan ada persoalan baru yang harus dipecahkan dan menjadi ilmu yang berguna bagi kehidupan manusia.

Masalah adalah salah satu pemicu terbesar dari perubahan. Tanpa masalah, suatu kelompok tidak akan mampu berkembang. Jika manusia terus mengangkat paham kolonialisme, maka perang tidak akan pernah berhenti di muka bumi.

Ya, pada masanya kolonialisme adalah paham yang dianggap tepat guna, sehingga semua peradaban terbesar di dunia berlomba-lomba untuk mengkolonialisasi setiap ujung dunia yang belum terjamah oleh peradaban canggih.

Selain itu, mempermasalahkan hakikat persoalan dan mempertanyakan jawaban yang dikembangkan, akan membuat kita lebih arif dan bijaksana dalam mengarungi kehidupan dan memahami alam dunia. Filosof memang tidak memberikan peranan slangsung dalam menyelesaikan hal sehari-hari yang harus diperbaiki dan dikembangkan saat itu juga. Itu adalah tugas dari para teknokrat.

Teknokrat VS Filosof

Kepiawaian teknika dan spontanitas seorang teknokrat dalam memecahkan masalah sehari-hari memang sangat berguna dan bermanfaat bagi kehidupan kita. Tanpa mereka, roda kehidupan tidak akan berjalan. Namun, tanpa adanya seorang filsuf, langkah kemajuan manusia akan tersendat.

Tidak ada kontrol untuk kebenaran informasi yang dikepul dan diaplikasikan oleh para teknokrat. Apakah benar informasi tersebut masih relevan? Tidak adakah informasi lain yang lebih tepat guna? Apa efek sampingnya dalam menerapkan informasi yang sudah ada itu bagi kehidupan kita?

Referensi

  1. Lubis, Nur A. Fadhil. (2015). Pengantar Filsafat Umum. Medan: Perdana Publishing.

pengertian filsafat

pengertian filsafat

Pengertian FilsafatFilsafat merupakan sebuah studi yang membahas segala fenomena yang ada dalam kehidupan dan pemikiran manusia secara kritis dan skeptis dengan mendalami sebab-sebab terdala, lalu dijabarkan secara teoritis dan mendasar. Selain pengertian di atas dalam pengertiannya filsafat dibagi menjadi dua yaitu secara etimologis dan terminologis. Secara etimologis, istilah filsafat berasal dari bahasa Arab, yaitu falsafah atau juga dari bahasa Yunani yaitu philosophia yang terdiri dari kata philien yang berarti cinta dan sophia yang berarti kebijaksanaan. Jadi bisa kita artikan bahwa filsafat berarti cinta akan kebijaksanaan atau love of wisdom dalam arti yang sedalam-dalamnya. Adapun secara terminologis terdapat beberapa pengertian dari filsafat itu sendiri yang akan dijabarkan sebagai berikut:

1.Upaya spekulatif (rasional) untuk menyajikan suatu pandangan sistematik dan lengkap tentang realitas secara keseluruhan

2.Upaya untuk melukiskan realitas akhir      dan dasar secara nyata

3.Upaya untuk menentukan batas-batas dan jangkauan pengetahuannya seperti sumbernya, hakikatnya, keabsahannya serta nilainya.

4.Penyelidikan kritis atas pengandaian-pengandaian dan pernyataan-pernyataan yang diajukan oleh berbagai bidang ilmu pengetahuan

5.Disiplin ilmu yang berupaya untuk membantu kita melihat apa yang kita katakan dan untuk mengatakan apa yang kita lihat.

Selain itu definisi dari filsafat banyak dicetuskan oleh para ahli filsafat atau filsuf seperti Cicero yang berpendapat bahwa filsafat adalah sebagai "ibu dari semua seni" atau "the mother of all the art" ia juga mendefinisikan filsafat sebagai ars vitae yang berarti seni kehidupan. Menurut Aristoteles, filsafat adalah ilmu (pengetahuan) yang meliputi kebenaran yang di dalamnya terkandung ilmu-ilmu metafisika, logika, retorika, etika, ekonomi, politik, dan estetika. Menurut Plato, filsafat merupakan pengetahuan yang mencoba untuk mencapai pengetahuan tentang kebenaran yang asli. Menurut Descrates, filsafat merupakan semua pengetahuan di mana Tuhan, alam, manusia menjadi pokok penyelidikan. Ibnu Sina yang merupakan filsuf islam mengemukakan bahwa filsafat adalah pengetahuan otonom yang perlu ditimba oleh manusia, sebab manusia telah di karuniai akal oleh Allah.

Oleh karena itu, banyak dari penulis cenderung mendefinisikan filsafat adalah merupakan ilmu pengetahuan yang menyangkut atau mengenai segala sesuatu dengan cara memandang sebab-sebab atau asal-usul terdalam.

Kegunaan Filsafat

Pemanfaatan filsafat dalam kehidupan dapat dibagi menjadi dua macam yaitu kegunaan secara umum dan kegunaan secara khusus. Kegunaan secara umum yaitu manfaat yang dapat diambil oleh orang yang mempelajari ilmu filsafat ini secara mendalam , manfaat tersebut dapat berupa memudahkan dalam penyelesaian masalah-masalah secara kritis. Ciri dari pemanfaatan filsafat secara umum ini yaitu ketidakterikatan oleh ruang dan waktu. Kegunaan secara khusus yaitu dapat berupa pemecahan masalah secara tertentu atau spesifik dalam dimensi ruang dan waktu yang terbatas.

Jumat, 21 Agustus 2020

doa traveling

1. Doa keluar rumah

بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ اِلَّا بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ

Artinya: Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakkal kepadaNya, tiada daya dan upaya kecuali karena pertolongan Allah yang Maha Tinggi dan Agung.

2. Doa Keselamatan

بِسْمِ الله مَاشَاءَ الله لاَ يَسُوْقُ الْخَيْرَ إِلاَّ الله 

بِسْمِ الله مَاشَاءَ الله لاَ يَصْرِفُ السُّوْءَ إِلاَّ الله 
بِسْمِ الله مَاشَاءَ الله مَاكَانَ مِنْ نِعْمَةٍ فَمِنَ الله
 بِسْمِ الله مَاشَاءَ الله لاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ

Dengan menyebut nama Allah, apa saja yang dikehendaki oleh Allah, tidak ada yang dapat mendatangkan sesuatu kebaikan melainkan Allah. 
Dengan menyebut nama Allah, apa saja yang dikehendaki oleh Allah, tidak ada yang dapat mengalihkan suatu keburukan kecuali Allah. 
Dengan menyebut nama Allah, apa saja yang dikehendaki oleh Allah, apa saja nikmat maka ia adalah dari Allah .
Dengan menyebut nama Allah, apa saja yang dikehendaki oleh Allah, tidak ada kekuatan melainkan dengan idzin Allah

3. Doa terhindar dari bahaya

بِسْمِ اللَّهِ الَّذِى لاَ يَضُرُّ مَعَ اسْمِهِ شَىْءٌ فِى الأَرْضِ وَلاَ فِى السَّمَاءِ وَهُوَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

Dengan nama Allah, tidak ada yang mampu membahayakan sesuatu di bumi dan langit. Dia adalah Dzat Yang Maha Mendengar dan Maha Mengetahui.

4. Doa naik Kapal laut / kapal Terbang

بِسْمِ اللهِ مَجْرَاهَا وَمُرْسَاهَا إِنَّ رَبِّيْ لَغَفُوْرٌ رَحِيْمٌ

Dengan menyebut nama Allah di waktu berlayar dan berlabuhnya.’ Sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang

5. Doa Bepergian

سُبْحَانَ الَّذِيْ سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِيْنَ
وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُوْنَ 
اللَّهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا السَّفَرَ وَاطْوِ عَنَّا بُعْدَهُ
اللَّهُمَّ أَنْتَ الصَّاحِبُ فِي السَّفَرِ وَالْخَلِيْفَةُ فِي اْلأَهْلِ
 اللهُ أَكْبَرُ، اللهُ أَكْبَرُ، اللهُ أَكْبَرُ

Maha Suci Tuhan yang menundukkan kendaraan ini untuk kami, sedang sebelumnya kami tidak mampu. Dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami (di hari Kiamat). Ya Allah! Permudahlah perjalanan kami, dan dekatkan jarak yg jauh bagi kami . 
Ya Allah! Engkaulah teman dalam bepergian dan yang mengurusi keluarga(ku)
Allah Maha Besar 3x

Selasa, 18 Agustus 2020

Doa akhir tahun dan awal tahun arab latin terjemah

Doa akhir tahun lengkap dengan latin dan terjemah

اَعُوذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ 

وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ اَللَّهُمَّ مَا عَمِلْتُ فِى هَذِهِ السَّنَةِ مِمَّا نَهَيْتَنِى عَنْهُ فَلَمْ اَتُبْ مِنْهُ وَلَمْ تَرْضَهُ وَلَمْ تَنْسَهُ وَحَلِمْتَ عَلَىَّ بَعْدَ قُدْرَتِكَ عَلَى عُقُوْبَتِى وَدَعَوْتَنِى اِلَى التَّوْبَةِ بَعْدَ جَرَا ئَتِى عَلَى مَعْصِيَتِكَ فَإِنِّى اَسْتَغْفِرُكَ فَغْفِرْلِى وَمَا عَمِلْتُ فِيْهَا مِمَّا تَرْضَاهُ وَوَعَدْتَنِى عَلَيْهِ الثَّوَابَ فَاَسْأَلُكَ اَللَّهُمَّ يَاكَرِيْمُ يَاذَ الْجَلاَلِ وَاْلاِكْرَامِ اَنْ تَتَقَبَّلَهُ مِنِّى وَلاَ تَقْطَعَ رَجَائِى مِنْكَ يَاكَرِيْمُ وَصَلَى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ

Bismillaahir-rahmaanir-rahiim, Wa shallallaahu ‘ala sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shahbihii wa sallam.
Allaahumma maa ‘amiltu fi haadzihis-sanati mimmaa nahaitani ‘anhu falam atub minhu wa lam tardhahu wa lam tansahu wa halimta ‘alayya ba’da qudratika ‘alaa uquubati
wa da’autani ilattaubati minhu ba’da jur’ati alaa ma’siyatika fa inni astaghfiruka fagfirlii
wa maa ‘amiltu fiihaa mimma tardhaahu wa wa’adtani ‘alaihits-tsawaaba fas’alukallahumma yaa kariimu yaa dzal-jalaali wal ikram an tataqabbalahuu minni
wa laa taqtha’ rajaai minka yaa karim, wa sallallaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin Nabiyyil ummiyyi
wa ‘alaa ‘aalihii wa sahbihii wa sallam


Artinya: Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Semoga Allah melimpahkan rahmat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad beserta keluarga dan sahabat beliau.

Ya Allah Apa yang saya lakukan pada tahun ini tentang sesuatu yang Engkau larang aku melakukannya, kemudian belum bertaubat, padahal Engkau tidak meridloi (merelakannya),
tidak melupakannya dan Engkau bersikap lembut kepadaku setelah Engkau berkuasa menyiksaku dan Engkau seru aku untuk bertaubat setelah aku melakukan kedurhakaan kepada-Mu,
maka sungguh aku mohon ampun kepada-Mu, ampunilah aku! Dan apapun yang telah aku lakukan dari sesuatu yang Engkau ridloi dan Engkau janjikan pahala kepadaku,
maka aku mohon kepada-Mu ya Allah, Dzat Yang Maha Pemurah, Dzat Yang Maha Luhur lagi Mulia,terimalah persembahanku dan janganlah Engkau putus harapanku dari-Mu, wahai Dzat Yang Maha Pemurah! Semoga Allah tetap melimpahkan rahmat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad beserta keluarga dan sahabat beliau.

*****

Doa Awal Tahun lengkap dengan latin dan terjemah


اَعُوذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ اَللَّهُمَّ اَنْتَ اْلاَ بَدِيُّ الْقَدِيْمُ اْلاَوَّلُ وَعَلَى فَضْلِكَ الْعَظِيْمِ وَجُوْدِكَ الْمُعَوَّلُ وَهَذَا عَامٌ جَدِيْدٌ قَدْ اَقْبَلَ اَسْأَلُكَ الْعِصْمَةَ فِيْهِ مِنَ الشَّيْطَانِ وَ
اَوْلِيَائِهِ وَجُنُودِهِ وَالْعَوْنَ عَلَى هَذِهِ النَّفْسِ اْلاَمَّارَةِ بِالسُّوْءِ وَاْلاِشْتِغَالَ بِمَا يُقَرِّبُنِى اِلَيْكَ زُلْفَى يَاذَالْجَلاَلِ وَاْلاِكْرَامِ يَااَرْحَمَ الرَّاحِمِيْن وَصَلَى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ

Bismillaahir-rahmaanir-rahiim. Wa shallallaahu ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa ‘alaa ‘aalihi wa shahbihii wa sallam.
Allaahumma antal-abadiyyul-qadiimul-awwalu, wa ‘alaa fadhlikal-’azhimi wajuudikal-mu’awwali, wa haadza ‘aamun jadidun qad aqbala ilaina nas’alukal
‘ishmata fiihi minasy-syaithaani wa auliyaa’ihi wa junuudihi wal’auna ‘alaa haadzihin-nafsil-ammaarati bis-suu’i wal-isytighaala bimaa yuqarribuni ilaika zulfa yaa dzal-jalaali wal-ikram yaa arhamar-raahimin,
wa sallallaahu ‘alaa sayyidina Muhammadin nabiyyil ummiyyi wa ‘alaa aalihi wa shahbihii wa sallam.

Artinya: Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang

Semoga Allah melimpahkan rahmat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad beserta keluarga dan sahabat Beliau.

Ya Allah! Engkau Dzat Yang Kekal, yang tanpa Permulaan, Yang Awal (Pertama) dan atas kemurahan-Mu yang agung dan kedermawanan-Mu yang selalu berlebih, ini adalah tahun baru telah tiba:

kami mohon kepada-Mu pada tahun ini agar terhindar (terjaga) dari godaan syetan dan semua temannya serta bala tentara (pasukannya), dan (kami mohon) pertolongan dari godaan nafsu yang selalu memerintahkan (mendorong) berbuat kejahatan, serta (kami mohon) agar kami disibukkan dengan segala yang mendekatkan diriku kepada-Mu dengan sedekat-dekatnya. Wahai Dzat Yang Maha Luhur lagi Mulia, wahai Dzat Yang Maha Belas Kasih.

Semoga Allah tetap melimpahkan rahmat dan salam kepada junjungan kita Nabi Muhammad beserta keluarga dan sahabat beliau.

Minggu, 16 Agustus 2020

Indonesia Jayalah

NASYID ALA SANTRI
INDONESIA JAYALAH

Indonesia bangsaku 
Tanah tumpah darahku 2x
Hidupku dan matiku
لا اله الا الله لااله الا الله

Indonesia Rayalah 
Indonesia Jayalah 2x
لااله الا الله محمد رسول الله

Indonesia berdiri
Songsong ibu pertiwi
Junjunglah tinggi 2x
لا اله الا الله لااله الا الله

Indonesia Rayalah 
Indonesia Jayalah 2x
لااله الا الله محمد رسول الله

Hai Rakyat Indonesia
Kibarkanlah Sang Saka 2x
Tegakkan pancasila
لا اله الا الله لااله الا الله

Indonesia Rayalah 
Indonesia Jayalah 2x
لااله الا الله محمد رسول الله

Hiduplah Indonesia
Merdeka Indonesia
Berserulah semua
لا اله الا الله لااله الا الله

Indonesia Rayalah 
Indonesia Jayalah 2x
لااله الا الله محمد رسول الله

Abu Turob semua
Cinta Indonesia 2x
Bersholawat membela
لا اله الا الله لااله الا الله

Indonesia Rayalah 
Indonesia Jayalah 2x
لااله الا الله محمد رسول الله

Jumat, 14 Agustus 2020

doa berkah Aman saking wabah

Doa Mohon Berkah 
Aman saking wabah

لااله الا الله الملك الحق المبين... 
محمد رسول الله صادق الوعد الامين...

Ya Allah Gusti kulo nyuwun...
Gesang ingkang istiqomah...
Ya Allah Gusti kulo nyuwun...
Mbenjang pejah husnul khotimah...

Ya Allah Gusti kang Moho luhur...
Mugi paring panjang umur...
Anak putu gampil dipun atur...
Sregep ngaji tondo roso syukur...

Ya Allah Gusti kang Moho Murah...
Mugi sedoyo paringono berkah...
Anak putu sregep ibadah...
Aman Slamet saking wabah...

Ya Allah Gusti kang Moho Luhur...
Mugi paring panjang umur...
Rejeki turah cekap kangge saksedulur...
Ing pengajab lahir batin biso makmur...

solawat dawam

♡♡♡Sholawat Dawam♡♡♡
=====>♡♡♡♡♡♡♡<=====

اللهم صل على محمد شفيع الانام
واله وصحبه وسلم على الدوام

Ya Allah Gusti kulo nyuwun..
Gesang ingkang istiqomah...
Ya Allah Gusti kulo nyuwun...
Mbenjang pejah husnul khotimah...

اللهم صل على محمد شفيع الانام
واله وصحبه وسلم على الدوام

Ya Allah Gusti kang Moho luhur...
Mugi paring panjang umur...
Anak putu gampil dipun atur...
Sregep ngaji tondo roso syukur...

اللهم صل على محمد شفيع الانام
واله وصحبه وسلم على الدوام

Ya Allah Gusti kang Moho Luhur...
Mugi paring panjang umur....
Rejeki turah cekap kangge saksedulur...
Ing pengajab lahir batin biso makmur...

Senin, 10 Agustus 2020

khutbah jumat Muhasabah Akhir Tahun

Muhasabah Akhir Tahun

الحَمْدُ للهِ الّذِي لَهُ مَا فِي السمَاوَاتِ وَمَا فِي 
اْلأَرْضِ وَلَهُ الحَمْدُ فِي الآخرَة وهو الْحَكِيمُ الْخَبِيرُ يَعْلَمُ مَا يَلِجُ فِي الْأَرْضِ وَمَا يَخْرُجُ مِنْهَا وَمَا يَنزِلُ مِنَ السَّمَاءِ وَمَا يَعْرُجُ فِيهَا وهو الرّحِيم الغَفُوْر أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ ، وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدنا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ الدَّاعِى بِقَوْلِهِ وَفِعْلِهِ إِلَى الرَّشَادِ. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَاِبهِ هُدَاةِ الأَنَامِ في أَنْحَاءِ البِلاَدِ

أَمَّا بَعْدُ،فَيَا أَيُّها النّاس أُوْصِيْكُمْ وَنَفْسِيْ بِتَقْوَى اللهِ فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ

قَالَ اللهُ تَعَالَى فِى الْقُرْآنِ الْكَرِيْمِ: يَااَيُّهَا الَّذِيْنَ اَمَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ اِلاَّ وَاَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ

Ma’asyiral Muslimin Rahimakumullah

Marilah kita selalu berusaha meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dengan menjalankan seluruh perintah2Nya dan menjauhi seluruh Larangan2Nya...

Hadirin jamaah sholat jumat yang dimuliakan Allah

Orang beriman dalam beberapa kesempatan dan waktu, hendaklah berhenti sejenak untuk menghitung-hitung diri dan amal yang telah diperbuatnya pada hari-hari yang lalu, kemudian memperkuat keinginan untuk memperbaiki dan menambah amal kebaikannya. Allah berfirman:  

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَلْتَنظُرْ نَفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍ وَاتَّقُوا اللَّهَ إِنَّ اللَّهَ خَبِيرٌ بِمَا تَعْمَلُونَ

“Hai orang-orang beriman, takutlah kepada Allah dan hendaklah setiap jiwa memperhatikan apa yang telah disiapkannya untuk hari esok dan takutlah kepada Allah, karena Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan”.  (QS.  Al-Hasyr: 18)

Sesungguhnya hari-hari yang berlalu, bulan-bulan yang datang silih berganti, dan tahun-tahun berakhir kemudian datang tahun yang baru, semuanya berjalan dan berlalu dengan maksud dan mengandung  tujuan yang jelas dari Allah. Allah berfirman:

أَفَحَسِبْتُمْ أَنَّمَا خَلَقْنَاكُمْ عَبَثاً وَأَنَّكُمْ إِلَيْنَا لا تُرْجَعُونَ

“Maka apakah kamu mengira, bahwa sesungguhnya Kami menciptakan kamu secara main-main (saja), dan bahwa kamu tidak akan dikembalikan kepada Kami?” (QS. Al-mukminun: 115)

Sesungguhnya penciptaan ini alam, beserta isinya, beserta manusia yang ada di dalamnya, serta berlalunya hari yang datang silih berganti bukanlah untuk dilalui dengan permainan dan kesia-siaan belaka, sebagaimana hari-hari itu dilalui oleh mereka yang kafir kepada Allah. Bagi orang beriman tentu tidaklah sama, hari-hari yang mereka lalui ada ketaatan yang dilakukan dan dijalankan.. Dalam ayat yang lain Allah menegaskan:

إِنَّ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ وَالأَرْضِ وَاخْتِلاَفِ اللَّيْلِ وَالنَّهَارِ لآيَاتٍ لأُوْلِي الألْبَابِ

“Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal.” (QS. Ali-Imran: 190)

Hidup manusia mempunyai tahapan dan dilalui setapak demi setapak namun pasti, dan orang-orang di dunia ini akan  berangkatan menuju akhirat, dan semua akan mendekat kepada kematian. Orang yang beruntung adalah yang selalu menghitung dirinya, maka beruntunglah mereka yang selalu memperbaiki diri dan istiqomah, memohon ampun kepada  Allah dari segala dosa dan salah.  Allah berfirman:

 مَنْ عَمِلَ صَالِحاً فَلِنَفْسِهِ وَمَنْ أَسَاء فَعَلَيْهَا وَمَا رَبُّكَ بِظَلامٍ لِّلْعَبِيدِ

“Barangsiapa yang mengerjakan amal yang saleh maka (pahalanya) untuk dirinya sendiri dan barangsiapa mengerjakan perbuatan jahat, maka (dosanya) untuk dirinya sendiri; dan sekali-kali tidaklah Rabb-mu menganiaya hamba-hambaNya.” (QS. Fushilat: 46)

Hadirin jamaah sholat jumat yang dimuliakan Allah

Seseorang tidak akan mencapai tingkat derajat taqwa sehingga ia menghisab dirinya atas apa yang telah diperbuatnya, tekad apa yang harus dilakukannya  dalam semua hal, lalu kembali kepada Allah dari dosa, dan bertobat dari kekurangannya dalam melakukan ibadah, karena muhasabah merupakan ciri bagi seorang muslim yang cerdas.

فَعَن شَدّادِ بنِ أَوسٍ  رَضِيَ اللهُ عَنهُ عَنِ النَّبِيِّ -صلى الله عليه وسلم-  أَنَّهُ قَالَ: الكيِّسُ مَنْ دَانَ نَفسَهَ وعَمِلَ لِما بَعْدَ المَوتِ، والعَاجِزُ مَنِ أَتْبَعَ نَفسَهُ هَواها وتَمنَّى علَى اللهِ الأَمانِي

Dari Syaddad bin Aus ra. Rasulullah saw.  bersabda: “Orang yang cerdas adalah orang yang selalu menginstropeksi diri dan beramal untuk kematiannya.  Orang yang lemah adalah yang mengikuti hawa nafsunya dan berangan-angan saja kepada Allah.”

Sabda Rosulullah ini menegaskan bahwa seorang yang hanya berangan-angan saja untuk melakukan amal sholeh dan tetap mengikuti keinginan nafsunya adalah mereka yang lemah, lemah karena dikalahkan oleh syahwat. Memang pada dasarnya setiap orang akan dan pernah melakukan kesalahan, berbuat dosa dan maksiat, namun dengan demikian kesadaran dari kekhilafan itulah yang akan membuat seseorang menjadi seorang mukmin yang baik tatkala ia melakukan taubat dngan sebenar-benarnya. Rosulullah bersabda:

كُلُّ بَنِي آدمَ خَطاءٌ، وخَيْرُ الخَطَّائينَ التَّوابونَ

 Rasulullah saw. bersabda: “ Semua anak-anak Adam pernah melakukan kesalahan, dan sebaik-baik oang yang salah adalah yang bertaubat.”  (HR. Ibnu Majah dan Darimi)

Hendaklah  seseorang segera bertobat dari kesalahannya, meminta ampunan dan berusaha lari meninggalkan dosa dan siksa akhirat ketika masih ada kesempatan ketika hidup di dunia, karena jika tidak berusaha untuk lari dari siksa semenjak di dunia, maka ia tidak akan dapat lagi lari dari siksa di akhirat kelak, tak akan ada peluang dan jalan lagi untuk lari dari azab Allah,  setiap anggota badannya akan dibelenggu dan bersaksi kepada Allah, Allah swt. berfirman:

حَتَّى إِذَا مَا جَاءُوهَا شَهِدَ عَلَيْهِمْ سَمْعُهُمْ وَأَبْصَارُهُمْ وَجُلُودُهُمْ بِمَا كَانُوا يَعْمَلُونَ، وَقَالُواْ لِجُلُودِهِمْ لِمَ شَهِدتُّمْ عَلَيْنَا قَالُواْ أَنطَقَنَا اللَّهُ الَّذِى أَنطَقَ كُلَّ شيء

Sehingga apabila mereka sampai ke neraka, pendengaran, penglihatan dan kulit mereka menjadi saksi terhadap mereka tentang apa yang telah mereka kerjakan. Dan mereka berkata kepada kulit mereka: "Mengapa kamu menjadi saksi terhadap kami?" Kulit mereka menjawab: "Allah yang menjadikan segala sesuatu pandai berkata telah menjadikan kami pandai (pula) berkata, dan Dia-lah yang menciptakan kamu pada kali pertama dan hanya kepada-Nya lah kamu dikembalikan." (QS. Fushilat: 20-21)

Hadirin  sholat jumat yang berbahagia

Bahkan  bumipun akan menceritakan setiap kejadian yang ada di dalamnya. Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Abu hurairah bahwa Rosulullah suatu ketika membaca firman Allah:

يَوْمَئِذٍ تُحَدّثُ أَخْبَارَهَا

“Pada hari itu bumi menceritakan beritanya.” (QS. Surat Al-Zilzalah: 4)

Para sahabatnya radhiyallahu ‘anhum bertanya”, wahai Rasulullah, apa yang dimaksud dengan menceritakan setiap kejadiannya? Rosulullah menjawab: “

أَنْ تَشْهَدَ علَى كُلِّ عَبْدٍ أَو أَمَةٍ بِما عَمِلَ علَى ظَهْرِها، تَقولُ: عَمِلْتَ كَذا وكَذا، فِي يَوْمِ كَذا وكَذا

“Akan bersaksi setiap hamba atau setiap umat terhadap apa yang telah dilakukannya di atas punggungnya, lalu berkata: ia melakukan ini dan itu pada hari ini dan hari itu.” (HR. Tirmidzi, Ahmad dan Ibnu Hibban)

Khalifah Umar bin Al-Khattab  ra pernah mengucapkan kalimat yang sangat populer untuk menjadi renungan bersama:

" حَاسِبُوا أَنْفُسَكُمْ قَبْلَ أَنْ تُحَاسَبُوا ، وَزِنُوا أَنْفُسَكُمْ قَبْلَ أَنْ تُوزَنُوا ، فَإِنَّهُ أَهْوَنُ عَلَيْكُمْ فِي الْحِسَابِ غَدًا ، أَنْ تُحَاسِبُوا أَنْفُسَكُمُ الْيَوْمَ ، وَتَزَيَّنُوا لِلْعَرْضِ الأَكْبَرِ، يَوْمَئِذٍ تُعْرَضُونَ لا تَخْفَى مِنْكُمْ خَافِيَة (رواه ابن أبي الدنيا في "محاسبة النفس، ص22 ، وأحمد في الزهد، ص 120

Hisablah dirimu semua sebelum (nanti) dihisab. Dan timbanglah diri kamu semua sebelum (nanti) ditimbang. Karena nanti hisabmu akan lebih mudah jika engkau evaluasi dirimu sekarang. Dan hiaslah dirimu untuk pertemuan akbar (besar). Di hari akan ditampakkan semua dari kamu dan tidak ada yang tersembunyi.”

Sebagaimana Firman Allah :

يَوْمَئِذٍ تُعْرَضُونَ لاَ تَخْفَى مِنكُمْ خَافِيَةٌ

“Pada hari itu kamu dihadapkan (kepada Tuhanmu), tiada sesuatupun dari keadaanmu yang tersembunyi (bagi Allah)”. (QS. Al-Haaqoh: 18)

Kaum Muslimin Jamaah Sholat Jumat yang berbahagia

Oleh sebab itu pada kesempatan jumat  kali ini, di saat kita telah berada di penghujung tahun 1441 H minimal ada tiga hal yang perlu menjadi renungan kita. Agar hari-hari yang telah berlalu dan hari-hari yang akan datang pada tahun yang baru akan membuat kita sadar bahwa sesungguhnya setiap jiwa tidak dibiarkan saja hidup semaunya, hidup yang dilalui akan dimintai pertanggungan jawab  di akhirat kelak.

Hal pertama, yang harus menjadi perhatian dan dihitung oleh setiap orang beriman dari dirinya adalah: Apa yang telah ia lakukan untuk dirinya dari amal sholeh pada tahun ini? Apakah ia termasuk orang yang dapat berbahagia, karena telah mengisinya dengan ketaatan di setiap hari-harinya, bulan-bulannya, pada setiap moment ibadah pada tahun lalu dari ibadah sholat, inadah puasa, menunaikan kewajiban zakat, ibadah haji dan kurbannya dengan sungguh-sungguh dan penuh ketaqwaan? Atau bersedih dan menangislah bagi yang teramat banyak melalaikan kenikmatan tahun yang berlalu ini dengan kemaksiatan, kedurhakaan, bahkan tidak mengindahkan syariat-syariat Allah dengan penuh rasa takut kepada-Nya. Allah berfirman:

وَنَفْسٍ وَمَا سَوَّاهَا، فَأَلْهَمَهَا فُجُورَهَا وَتَقْوَاهَا، قَدْ أَفْلَحَ مَن زَكَّاهَا، وَقَدْ خَابَ مَن دَسَّاهَا

dan jiwa serta penyempurnaannya (ciptaannya), maka Allah mengilhamkan kepada jiwa itu (jalan) kefasikan dan ketakwaannya. sesungguhnya beruntunglah orang yang mensucikan jiwa itu, dan sesungguhnya merugilah orang yang mengotorinya. (QS. Asy-Syams: 7-10)

Hadirin yang berbahagia

Hal kedua perlu menjadi bahan renungan kita, adalah keluarga dan rumah kita. Setiap orang hendaklah bertanya kepada dirinya masing-masing? Apakah yang telah ia berikan untuk keluarganya? Sudahkah cahaya iman ia bawa masuk ke dalam rumahnya dengan bersama-sama keluarga menuju ketaatan kepada Allah? Karena hendaklah setiap rumah seorang muslim menjadi titik tolak kebaikan bagi dirinya dan keluarganya. Jika rumahnya hampa dari siraman ayat-ayat Al-Quran, bahkan tidak pernah diperdengarkan Al-Quran selama satu tahun yang lalu, maka sangat wajarlah jikalau merasakan rumah itu laksana kuburan yang tidak ada ketenangan di dalamnya, bahkan dihantui oleh rasa takut dan was-was. Rosulullah bersabda:

عن عبد الرحمن بن سابط قال قال رسول الله صلى الله عليه و سلم البيت الذي يقرأ فيه القرآن يكثر خيره ويوسع على أهله ويحضره الملائكة ويهجره الشياطين وإن البيت الذي لا يقرا فيه يضيق على أهله ويقل خيره ويهجره الملائكة ويحضره الشياطين .

Dari Abdurrahman bin Sabith, Rosulullah besabda: “Rumah yang dibacakan di dalamnya Al-Quran akan anyak kebaikannya, diluaskan bagi penghuninya, dihadiri oleh malaikat dan setan pergi darinya. Dan rumah yang tidak dibacakan di dalamnya Al-Quran, maka akan merasa sempitlah penghuninya, sedikit kebaikan di dalamnya, malaikat pergi darinya dan dihuni oleh setan. (HR. Abdul Razak dan Dailami)

Hal ketiga yang perlu kita hitung-hitung dan instospeksi adalah hak tetangga dan masyarakat dan kewajiban kita kepada mereka. Apakah kita  sudah menyampaikan amanat yang diembankan kepada kita dengan baik, ataukah  kita khianati amanat tersebut? Sudahkah hak-hak bertetangga dan bermasyarakat kita tunaikan dengan baik? Jika belum bermohonlah ampunan kepada Allah atas setiap kelemahan kita dalam menjalankan kewajiban terhadap sesame hamba beriman. Sabda Rosulullah berikut cukuplah menjadi acuan kita dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

عَنْ أَبِى هُرَيْرَةَ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- قَالَ :حَقُّ الْمُسْلِمِ عَلَى الْمُسْلِمِ سِتٌّ. قِيلَ مَا هُنَّ يَا رَسُولَ اللَّهِ قَالَ :إِذَا لَقِيتَهُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ وَإِذَا دَعَاكَ فَأَجِبْهُ وَإِذَا اسْتَنْصَحَكَ فَانْصَحْ لَهُ وَإِذَا عَطَسَ فَحَمِدَ اللَّهَ فَسَمِّتْهُ وَإِذَا مَرِضَ فَعُدْهُ وَإِذَا مَاتَ فَاتَّبِعْهُ.

 

Dari Abu Hurairah ra. Rosulullah saw bersabda: Hak muslim atas muslim yang lain ada enam. Sahabat bertanya, apakah itu Ya Rosulullah? Rosul menjawab: Apabila bertemu ucapkanlah salam, apabila ia mengundangmu maka penuhilah, apabila meminta nasehat kepadamu, nasehatilah, apabila sakit jenguklah dan apabila meninggal dunia hantarlah jenazahnya. ( HR. Muslim)

 

Kehidupan individual saat ini yang cenderung membuat satu sama lain tidak saling kenal bahkan menaruh curiga, hal ini sangat bertolak belakang dan jauh dari nilai-nilai mulia agama islam. Sehingga terlihat kehidupan ukhuwah islamiyah terasa hambar dan mulai memudar.  

 

Semoga khutbah singkat ini menjadi sedikit renungan kita di akhir tahun untuk menapaki tahun baru 1442 H dengan lebih baik. Menanamkan keinginan kuat dalam dada untuk menjadi seorang hamba yang taat kepada Allah,dapat membawa dan memberikan kebaikan bagi keluarga dan masyarakat. Amiin ya rabbal alamiin.

 

بَارَكَ الله لِي وَلَكُمْ فِى اْلقُرْآنِ اْلعَظِيْمِ، وَنَفَعَنِي وَإِيَّاكُمْ بِمَافِيْهِ مِنْ آيَةِ وَذِكْرِ الْحَكِيْمِ وَتَقَبَّلَ اللهُ مِنَّا وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ وَإِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ العَلِيْمُ

أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ، بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ: 

الْيَوْمَ نَخْتِمُ عَلَى أَفْوَاهِهِمْ وَتُكَلِّمُنَا أَيْدِيهِمْ وَتَشْهَدُ أَرْجُلُهُمْ بِمَاكَانُوا يَكْسِبُونَ ( يس ٦٥ 

(وقل رب اغفر وارحم وانت خير الراحمين)

Khutbah Jum’at Kedua

ﺍَﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟﻠﻪِ , ﺍَﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟﻠﻪِ ﺍﻟَّﺬِﻱ ﺧَﻠَﻖَ ﺍْﻷَﺷْﻴَﺂﺀَ * ﺃَﺣْﻤَـﺪُﻩُ ﺳُﺒْﺤَﺎﻧَﻪُ ﻭَﺗَﻌَﺎﻟَﻰ ﺣَﻤْﺪَ ﻣَﻦْ ﻋُﻔِﻲَ ﻣِﻦَ ﺍﻟْﺒَﻼَﺀِ * 
ﺃَﺷْﻬَﺪُ ﺃَﻥْ ﻵ ﺍِﻟَﻪَ ﺇِﻻَّ ﺍﻟﻠﻪُ ﻭَﺣْﺪَﻩُ ﻵ ﺷَـﺮِﻳْﻚَ ﻟَﻪُ ﺷَﻬَﺎﺩَﺓً ﺗُﻨْﺠِﻲْ ﻗَﺎﺋِﻠَﻬَـﺎ ﻳَﻮْﻡَ ﺍﻟْﺠَـﺰَﺍﺀِ * 
ﻭَﺃَﺷْـﻬَﺪُ ﺃَﻥَّ ﻣُﺤَﻤَّﺪًﺍ ﻋَﺒْﺪُﻩُ ﻭَﺭَﺳُﻮْﻟُﻪُ ﺃَﺗْﻘَﻰ ﺍْﻷَﺗْﻘِﻴﺂﺀِ * ﺃَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻭَﺳَﻠِّﻢْ ﻭَﺑَﺎﺭِﻙْ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﺳَﻴِّﺪِ ﺍﻟﺮُّﺳُﻞِ ﻭَﺍْﻷَﻧْﺒِﻴﺂﺀِ * ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁﻟِﻪِ ﺍﻟْﻜَﺮَﻣﺂﺀِ * ﻭَﺃَﺻْﺤَﺎﺑِﻪِ ﺍْْﻷَﺻْﻔِﻴﺂﺀِ * ﻭَﻣَﻦْ ﺗُﺒِﻌَﻬُﻢْ ﺑِﺈِﺣْﺴَﺎﻥِ ﺇِﻟَﻰ ﻳَﻮْﻡِ ﺍﻟﻠِّﻘَﺎﺀ * 
ﺃَﻣَّﺎ ﺑَﻌْﺪُ ﻓَﻴَﺎ ﻋِﺒَﺎﺩَ ﺍﻟﻠﻪِ ﺃُﻭْﺻِﻴْﻜُﻢْ ﻭَﺇِﻳَّﺎﻱَ ﺑِﺘَﻘْﻮَﻯ ﺍﻟﻠﻪِ ﻭَﺃَﺷْـﻜُﺮُﻭْﻩُ ﻋَﻠَﻰ ﺗَﻮَﺍﻟِﻲ ﺍﻟﻨَّﻌَﻤﺂﺀِ
ﻭَﺍﻋْﻠَﻤُﻮْﺍ ﺃَﻥَّ ﺍﻟﻠﻪَ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ ﺃَﻣَﺮَﻛُﻢْ ﺃَﻣْﺮًﺍ ﻋَﻤِﻴْﻤًﺎ * ﻓَﻘَﺎﻝَ ﺟَﻞَّ ﺟَﻼَﻟُﻪُ : ﺇِﻥَّ ﺍﻟﻠﻪَ ﻭَﻣَﻼَﺋِﻜَﺘَﻪُ ﻳُﺼَﻠُّﻮْﻥَ ﻋَﻠَﻰ ﺍﻟﻨَّﺒِﻲِّ * ﻳَﺂﺃَﻳُّﻬَﺎ ﺍﻟَّﺬِﻳْﻦَ ﺁﻣَﻨُﻮْﺍ ﺻَﻠُّﻮْﺍ ﻋَﻠَﻴْﻪِ ﻭَﺳَﻠِّﻤُﻮْﺍ ﺗَﺴْﻠِﻴْﻤًﺎ * 
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺻَﻞِّ ﻭَﺳَﻠِّﻢْ ﻋَﻠَﻰ ﺳَﻴِّﺪِﻧَﺎ ﻣُﺤَﻤَّﺪٍ ﺳَﻴِّﺪِ ﺍﻟْﻤُﺮْﺳَﻠِﻴْﻦَ * ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺁﻟِﻪِ ﻭَﺻَﺤْﺒِﻪِ ﻭَﺍﻟﺘَّﺎﺑِﻌِﻴْﻦَ * ﻭَﺗَﺎﺑِﻊِ ﺍﻟﺘَّﺎﺑِﻌِﻴْﻦَ ﻟَﻬُﻢْ ﺑِﺈِﺣْﺴَﺎﻥٍ ﺇِﻟَﻰ ﻳَﻮْﻡِ ﺍﻟﺪِّﻳْﻦَ * ﻭَﺍﺭْﺣَﻤْﻨَﺎ ﻣَﻌَﻬُﻢْ ﺑِﺮَﺣْﻤَﺘِﻚَ ﻳَﺎ ﺃَﺭْﺣَﻢَ ﺍﻟﺮَّﺍﺣِﻤِﻴْﻦَ * 
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺍﻏْﻔِﺮْ ﻟِﻠْﻤُﺆْﻣِﻨِﻴْﻦَ ﻭَﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻨَﺎﺕِ * ﻭَﺍﻟْﻤُﺴْﻠِﻤِﻴْﻦَ ﻭَﺍﻟْﻤُﺴْﻠِﻤَﺎﺕِ * ﺇِﻧَّﻚَ ﺳَﻤِﻴْﻊٌ ﻗَﺮِﻳْﺐٌ ﻣُّﺠِﻴْﺐُ ﺍﻟﺪَّﻋَﻮَﺍﺕِ * ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺃَﺻْﻠِﺢْ ﺃَﺋِﻤَﺘَﻨَﺎ ﻭَﺃُﻣَّﺘَﻨَﺎ * ﻭَﻗُﻀَﺎﺗَﻨَﺎ ﻭَﻋُﻠَﻤَﺎﺀَﻧَﺎ ﻭَﻓُﻘَﻬَﺎﺀَﻧَﺎ * ﻭَﻣَﺸَﺎﻳِﺨَﻨَﺎ ﺻَﻼَﺣًﺎ ﺗَﺎﻣًّﺎ ﻋَﺎﻣًّﺎ ﻭَﺍﺟْﻌَﻠْﻨَﺎ ﻫُﺪَﺍﺓَ ﻣُﻬْﺘَﺪِﻳْﻦَ * 
ﺍَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺍْﻧﺼُﺮْ ﻣَﻦْ ﻧَﺼَﺮَ ﺍﻟﺪِّﻳْﻦَ * ﻭَﺍﺧْﺬُﻝْ ﻣَﻦْ ﺧَﺬَﻝَ ﺍﻟْﻤُﺴْﻠِﻤِﻴْﻦَ * ﺃَﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺃَﻫْﻠِﻚْ ﺃَﻋْﺪَﺍﺀَ ﺍﻟﺪِّﻳْﻦَ * ﻭَﺃَﻟِّﻒْ ﺑَﻴْﻦَ ﻗُﻠُﻮْﺏِ ﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻨِﻴْﻦَ * ﻭَﻓُﻚَّ ﺃَﺳْﺮَ ﺍﻟْﻤَﺄْﺳُﻮْﺭِﻳْﻦَ * ﻭَﻓَﺮِّﺝْ ﻋَﻦِ ﺍﻟْﻤَﻜْﺮُﻭْﺑِﻴْﻦَ * ﻭَﺍﻗْـﺾِ ﺍﻟﺪَّﻳْﻦَ ﻋَﻠَﻰ ﺍﻟْﻤَﺪْﻳُﻮْﻧِﻴـْﻦَ * ﻭَﺍﻛْﺘُﺐِ ﺍﻟﻠَّﻬُﻢَّ ﺍﻟﺴَّﻼَﻣَﺔَ ﻋَﻠَﻴْﻨَﺎ * ﻭَﻋَﻠَﻰ ﺍﻟْﻐُﺰَّﺍﺓِ ﻭَﺍﻟْﻤُﺠَﺎﻫِﺪِﻳْﻦَ ﻭَﺍﻟْﻤُﺴَﺎﻓِﺮِﻳْﻦَ * ﺇِﻧَّﻚَ ﻋَﻠَﻰ ﻛُﻞِّ ﺷَﻲْﺀٍ ﻗَﺪِﻳْﺮٌ * 
ﺍَﻟﻠﻬُﻢَّ ﺍﺩْﻓَﻊْ ﻋَﻨَّﺎ ﺍﻟْﻐَﻠَﺎﺀَ * ﻭَﺍﻟْﺒَﻼَﺀَ ﻭَﺍﻟْﻮَﺑَﺎﺀَ * ﻭَﺍْﻟﻔَﺤْﺸَﺎﺀَ ﻭَﺍﻟْﻤُﻨْﻜَﺮَ ﻭَﺍﻟْﺒَﻐْﻲَ ﻭَﺍﻟﺴُّﻴُﻮْﻑَ ﺍﻟْﻤُﺨْﺘَﻠِﻔَﺔ * ﻭَﺍﻟﺸَّﺪَﺍﺋِﺪَ ﻭَﺍﻟْﻤِﺤَﻦَ * ﻣَﺎ ﻇَﻬَﺮَ ﻣِﻨْﻬَﺎ ﻭَﻣَﺎ ﺑَﻄَﻦَ * ﻣِﻦْ ﺑَﻠَﺪِﻧَﺎ ﻫَﺬَﺍ ﺧَﺎﺻَّﺔً * ﻭَﻣِﻦْ ﺑُﻠْﺪَﺍﻥِ ﺍﻟْﻤُﺴْﻠِﻤِﻴْﻦَ ﻋَﺎﻣَّﺔً * ﺇِﻧَّﻚَ ﻋَﻠَﻰ ﻛُﻞِّ ﺷَﻲْﺀٍ ﻗَﺪِﻳْﺮٌ * ﺭَﺑَّﻨَﺎ ﺍﻏْﻔِﺮْ ﻟَﻨَﺎ ﻭَﻹِﺧْﻮَﺍﻧِﻨَﺎ ﺍﻟَّﺬِﻳْﻦَ ﺳَﺒَﻘُﻮْﻧَﺎ ﺑﺎﻹِﻳـْﻤَﺎﻥِ * ﻭَﻻَ ﺗَﺠْﻌَﻞْ ﻓِﻲْ ﻗُﻠُﻮْﺑِﻨَﺎ ﻏِﻼًّ ﻟِّﻠَّﺬِﻳْﻦَ ﺁﻣَﻨُﻮْﺍ ﺭَﺑَّﻨَﺎ ﺇِﻧَّﻚَ ﺭَﺅُﻭْﻑٌ ﺭَّﺣِﻴْﻢ
رَبَّنَا آتِناَ فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى اْلآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ. 
ﻋِﺒَﺎﺩَ ﺍﻟﻠﻪِ، ﺇِﻥَّ ﺍﻟﻠﻪَ ﻳَﺄْﻣُﺮُ ﺑِﺎْﻟﻌَﺪْﻝِ ﻭَﺍْﻹِﺣْﺴَﺎﻥِ ﻭَﺇِﻳْﺘَﺎﺀِﺫِﻯ ﺍْﻟﻘُﺮْﺑَﻰ ﻭَﻳَﻨْﻬَﻰ ﻋَﻦِ ﺍْﻟﻔَﺤْﺸَﺎﺀِ ﻭَﺍْﻟﻤُﻨْﻜَﺮِ ﻭَﺍْﻟﺒَﻐْﻰِ ﻳَﻌِﻈُﻜُﻢْ ﻟَﻌَﻠَّﻜُﻢْ ﺗَﺬَﻛَّﺮُﻭْﻥَ * ﻭَﺍﺷْﻜُﺮُﻭْﻩُ ﻋَﻠَﻰ ﻧِﻌَﻤِﻪِ ﻳَﺰِﺩْﻛُﻢْ ﻭَﺍﺳْﺌَﻠُﻮْﻩُ ﻣِﻦْ ﻓَﻀْﻠِﻪِ ﻳُﻌْﻄِﻜُﻢْ ﻭَﻟَﺬِﻛْﺮُ ﺍﻟﻠﻪِ ﺃَﻛْﺒَﺮُ


Senin, 03 Agustus 2020

Albaqoroh 245

AlBaqoroh 245

Allah subhânahu wa ta’âla berfirman: 

مَنْ ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً وَاللَّهُ يَقْبِضُ وَيَبْسُطُ وَإِلَيْهِ تُرْجَعُونَ 

Artinya: “Siapakah yang mau memberikan pinjaman kepada Allah dengan pinjaman yang baik maka Allah akan melipatgandakan pembayaran baginya dengan penggandaan yang banyak. Allah menyempitkan dan melapangkan rezeki. Dan hanya kepada-Nya kalian akan dikembalikan.” (QS al-Baqarah: 245) 

Tiga golongan manusia setelah mendengar atau membaca ayat ini: 

Pertama, golongan yang rendah dan buruk. Mereka yang mengatakan Allah fakir. Allah membutuhkan kita dan kita adalah orang-orang kaya. Mereka adalah orang-orang bodoh. 

Kedua, gologan yang ketika mendengar atau membaca ayat ini mereka lebih memilih sikap bakhil dan pelit. Mereka lebih mengedepankan harta, tak mau menginfakkannya di jalan Allah, tak mau menolong sesama. Mereka malas untuk melakukan ketaatan, lebih condong kepada kehidupan dunia. 

Ketiga, golongan yang ketika mendengar atau membaca ayat ini bersegera untuk melaksanakannya. Segera ia sedekahkan apa yang mereka punya demi menggapai balasan dan ridlo Tuhannya. 
Demikian Ibnul Arabi, sebagaimana dikutip Al-Qurtubi dalam tafsirnya. 

Minggu, 02 Agustus 2020

ALLAHULKAFI dan arti

اَللهُ اْلكَافِى- رَبُّنَا اْلكَافىِ- قَصَدْنَا الْكَافىِ- وَجَدْنَا الْكَافىِ-  لِكُلٍّ كَافىِ-كَفَا نَاالْكَافىِ- 
وَنِعْمَالْكاَفىِ-اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ

Artinya: 
"Allah yang mencukupi, Tuhan kita yang mencukupi, Tujuan kita Allah yang mencukupi, dan kita menemukan Yang mencukupi, tiap perkara semoga tercukupi, yang mencukupi kita Dzat yang Maha mencukupi, sebaik-baik Dzat yang mencukupi hanyalah Allah, segala puji bagi Allah....

lirik khabbiry

Qasidahasyik
#Sholawatmerdu

ﻳﺎ ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻣﻦ ﺍﻟﺒﻌﺪ ﻭﺻﻠﻨﺎ
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻻ ﻟﻐﻴﺮﻙ ﻣﻘﺼﺪﻧﺎ
Yaa Rasulullah
Dari jauh, kami sampai
Yaa Rasulullah
Tujuan kami hanya padamu, bukan yg lain

ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻋﻨﺪ ﺑﺎﺑﻚ ﻭﻗﻔﻨﺎ
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﺍﻓﺘﺢ ﺑﺎﺑﻚ ﻟﻨﺎ
Yaa Rasulullah
Kami berdiri didepan pintumu
Yaa Rasulullah
Bukalah pintumu untuk kami
-------------------------------------------------------------------
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﺍﺳﺘﺠﺐ ﺩﻋﺎﺋﻨﺎ ﻭﻧﺪﺍﺋﻨﺎ
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻣﻦ ﺧﻴﺮ ﺟﻮﺩﻙ ﺟﺪ ﻟﻨﺎ
Yaa Rasulullah
Jawablah do'a dan panggilan kami...
Yaa Rasulullah
Dari sebaik baik karuniamu
berikanlah kepada kami...
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻭﻟﻘﺎﺋﻨﺎ ﻫﻮ ﻣﻨﺎﻧﺎ
Yaa Rasulullah
Pertemuan denganmu adalah harapan kami
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻣﻦ ﺑﺮﻛﺎﺗﻚ ﻫﺐ ﻟﻨﺎ
Yaa Rasulullah
Dari berkahmu, berikan keberkahan
-------------------------------------------------------------------

ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﻣﺪﺩﻧﺎ ﺍﻳﺪﻳﻨﺎ ﻟﻤﻮﻻﻧﺎ
ﻳﺎﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠّٰﻪ
ﺑﺠﺎﻫﻚ ﻳﻘﺒﻞ ﺩﻋﺎﺋﻨﺎ
Yaa Rasulullah
Kami ulurkan kedua tangan kami
kepada junjungan kami
Yaa Rasulullah
Berkat kemuliyaanmu
Terimalah Do'a kami

ﻧﺮﺗﺠﻲ ﻣﻨﻚ ﺍﻟﺸﻔﺎﻋﺔ ﻟﺠﻤﻴﻊ ﺍﻟﺤﺎﺿﺮﻳﻦ
ﻧﺮﺗﺠﻲ ﻣﻨﻚ ﺍﻟﺸﻔﺎﻋﺔ ﻋﻨﺪ ﺭﺏ ﺍﻟﻌﺎﻟﻤﻴﻦ

Kami sangat mengharap pertolongan syafaat mu untuk kami dan semua hadirin... disisi tuhan kami di hari kiyamat

*****

ﺧﺒﺮﻱ (Berilah Kabar Padaku)

ﺧﺒّﺮﻱ ﺧﺒّﺮﻱ ﺧﺒّﺮﻱ ﻳﺎ ﻧﺴﻴﻤﻰ ﻋﻦ ﻣﻐﺮﺍﻡ ﺷﺬﻱ ﻭﺍﻟﻬﺎﻥ
Berilah kabar kepadaku,wahai angin sepoi-sepoi,
aku tergila-gila,aku sangat rindu dan bingung

ﺃﻧﺖ ﻋﻨّﻲ ﺗﺸﺘﻜﻲ ﻭﺍﻟﺤﺎﻟﻲ
ﻛﻞّ ﺍلليالى ﺳﻬﺮﺍﻥ
Engkau perintahkan aku mengadu kepadanya,
lihatlah keadaanku,sepanjang malam aku begadang
ﻛﻲ ﺍﺭﺃ ﺍﻟﻤﺨﺘﺎﺭ ﻛﻲ ﺍﺭﺃ ﺍﻟﻤﺨﺘﺎﺭ
Agar aku dapat memandang Nabi al-Mukhtar(nabi pilihan)
ﻣﻦ ﻳّﻠﻤﻨﻲ ﻓﻲ ﻏﺮﺍﻣﻲ ﻃﺎﻟﻤﺎ ﻋﺎﺷﻖ ﺟﻤﺎﻟﻚ
Barang siapa,menghina penyakitku,
sungguh sangat terlambat karena kerinduanku pada kebaikan kekasihku sudah lama
ﻳﺎﻣﻜﺮّﻡ ﻳﺎ ﻣﻤﺠّﺪ ﻳﺎ ﻣﺆﻳّﺪ ﺑﺎﻟﺸّﻔﺎﻋﺔ
Wahai manusia yang dimuliakan,
diagungkan,dikuatkan dengan syafa’at

ﻫﺎﺃﻧﺎ ﺃﻧﺎﻟﻬﺎ
Berilah itu kepadaku

ﻋﺎ ﺷﻖ ﺍﻩ ﻋﺎﺷﻖ ﻋﺎ ﺷﻖ ﺍﻷﻧﻮﺍﺭ
Oh rindu,rindu kepada cahaya