doa Nabi Yusuf As, yang terkutip pada Kitab Ad-Durr al-Mantsuur karya Imam Jalaaluddin as-Suyuthi as-Syafi'i (pengarang kitab Tafsir al-Jalalain), semoga Segalanya diberikan kemudahan.......Aamiin
ﻭﺃﺧﺮﺝ ﺍﺑﻦ ﻣﺮﺩﻭﻳﻪ ﻋﻦ ﺍﺑﻦ ﻋﻤﺮ ﺭﺿﻲ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻨﻬﻤﺎ ﻗﺎﻝ : ﻗﺎﻝ ﺭﺳﻮﻝ ﺍﻟﻠﻪ ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ : ﻟﻤﺎ ﺃﻟﻘﻲ ﻳﻮﺳﻒ ﻓﻲ ﺍﻟﺠﺐ ﺃﺗﺎﻩ ﺟﺒﺮﻳﻞ ﻋﻠﻴﻪ ﺍﻟﺴﻼﻡ ﻓﻘﺎﻝ ﻟﻪ : ﻳﺎ ﻏﻼﻡ ﻣﻦ ﺃﻟﻘﺎﻙ ﻓﻲ ﻫﺬﺍ ﺍﻟﺠﺐ ﻗﺎﻝ : ﺇﺧﻮﺗﻲ ﻗﺎﻝ : ﻭﻟﻢ ﻗﺎﻝ : ﻟﻤﻮﺩﺓ ﺃﺑﻲ ﺇﻳﺎﻱ ﺣﺴﺪﻭﻧﻲ ﻗﺎﻝ : ﺗﺮﻳﺪ ﺍﻟﺨﺮﻭﺝ ﻣﻦ ﻫﻬﻨﺎ ﻗﺎﻝ : ﺫﺍﻙ ﺇﻟﻰ ﺇﻟﻪ ﻳﻌﻘﻮﺏ ﻗﺎﻝ : ﻗﻞ ﺍﻟﻠﻬﻢ ﺇﻧﻲ ﺃﺳﺄﻟﻚ ﺑﺎﺳﻤﻚ ﺍﻟﻤﺨﺰﻭﻥ ﻭﺍﻟﻤﻜﻨﻮﻥ ﻳﺎ ﺑﺪﻳﻊ ﺍﻟﺴﻤﻮﺍﺕ ﻭﺍﻷﺭﺽ ﻳﺎ ﺫﺍ ﺍﻟﺠﻼﻝ ﻭﺍﻹﻛﺮﺍﻡ ﺃﻥ ﺗﻐﻔﺮ ﻟﻲ ﺫﻧﺒﻲ ﻭﺗﺮﺣﻤﻨﻲ ﻭﺃﻥ ﺗﺠﻌﻞ ﻟﻲ ﻣﻦ ﺃﻣﺮﻱ ﻓﺮﺟﺎ ﻭﻣﺨﺮﺟﺎ ﻭﺃﻥ ﺗﺮﺯﻗﻨﻲ ﻣﻦ ﺣﻴﺚ ﺃﺣﺘﺴﺐ ﻭﻣﻦ ﺣﻴﺚ ﻻ ﺃﺣﺘﺴﺐ ﻓﻘﺎﻟﻬﺎ ﻓﺠﻌﻞ ﺍﻟﻠﻪ ﻟﻪ ﻣﻦ ﺃﻣﺮﻩ ﻓﺮﺟﺎ ﻭﻣﺨﺮﺟﺎ ﻭﺭﺯﻗﻪ ﻣﻠﻚ ﻣﺼﺮ ﻣﻦ ﺣﻴﺚ ﻻ ﻳﺤﺘﺴﺐ ﻓﻘﺎﻝ ﺍﻟﻨﺒﻲ ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ : ﺃﻟﻈﻮﺍ ﺑﻬﺆﻻﺀ ﺍﻟﻜﻠﻤﺎﺕ ﻓﺈﻧﻬﻦ ﺩﻋﺎﺀ ﺍﻟﻤﺼﻄﻔﻴﻦ ﺍﻷﺧﻴﺎﺭ
Ibn Marduwih meriwayatkan hadits dari Ibn Umar ra, ia berkata : Rasulullah SAW bersabda “ Saat Nabi Yusuf dicampakkan kedalam sumur tua, datanglah malaikat Jibril padanya seraya bertanya :“Wahai anak kecil, siapakah yang mencampakkanmu dalam sumur ini ?”.
“Saudara-saudaraku” Jawab Yusuf
“Kenapa ?” Tanya Jibril
“Karena kecintaan ayah padaku dan kedengkian mereka” Jawab Yusuf
“Apakah engkau ingin keluar dari sini ?” Tanya Jibril
“Aku serahkan segalanya pada Tuhannya Ya’kub” Jawab Yusuf
Kemudian Jibril mengajarkan sebuah doa pada Nabi Yusuf As
ALLAAHU INNI AS-ALUKA BISMIKAL MAKHZUUNI WAL MAKNUUNI, YAA BADII’AS SAMAWAATI WAL ARDHI, YAA DZAL JALAALI WAL IKRAAM, AN TAGHFIRA LII DZANBII, WA TARHAMNII, WA AN TAJ’ALA LII MIN AMRII FARAKHAN WA MAKHRAJAN WA AN TARZUQNII MIN HAITSU AHTASIBU WA MIN HAITUSU LAA YAHTASIBU
“Ya Allah sungguh aku memohon kepada-Mu dengan asma-Mu yang tersimpan dan tersembunyi, Wahai Pencipta langit dan bumi, Pemilik keagungan dan kemuliaan, Ampunilah dosak, kasih sayangilah aku, Anugerahkan shalawat-Mu pada Muhammad dan keluarganya dan jadikan segala perkaraku jalan keluar dan kebahagiaan (untukku), kurniakan padaku rizki dari yang aku perhitungkan dan tidak aku perhitungkan”
Kemudian Nabi Muhammad bersabda “Langgengkan dengan terus menerus kalimat-kalimat doa ini, karena sesungguhnya dialah doa-doa orang-orang pilihan dan terpilih”.
Ad-Durr al-Mantsuur IV/511
Wallaahu A'lamu Bis showaab
Selasa, 15 Agustus 2017
Doa Nabi Yusuf ALaihissalam
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.