Pelabuhan Kendal pada dasarnya sama seperti pelabuhan-pelabuhan lain di Indonesia. Fungsi utama pelabuhan ini adalah sebagai tempat berlabuhnya kapal yang akan melayani rute penyeberangan dari Kendal, Jawa Tengah menuju ke Kumai, Kalimantan Tengah. Konon kabarnya, Pelabuhan Kendal juga akan menjadi pelabuhan perniagaan, peti kemas, dan ekspor-impor. Ada pula kabar yang menyebutkan kalau nantinya Pelabuhan Kendal akan diintegrasikan dengan kereta api sehingga proses pengangkutan barang bisa berlangsung lebih efektif dan efisien.
Begitu memasuki gerbang Pelabuhan Kendal, Anda akan disuguhkan pemandangan yang sangat berbeda dengan jalur pantura. Pemandangannya begitu asri dengan aroma khas daerah pesisir yang menyegarkan. Jalan di sini terbuat dari beton dan kondisinya mulus karena masih tergolong baru. Di sebelah kanan dan kiri jalan terhampar tambak ikan dengan pepohonan bakau yang cukup rindang. Sesekali Anda pun dapat melihat burung-burung pantai beterbangan di sepanjang jalan.
Gambar di atas adalah loket sebagai pintu masuk ke kawasan dalam Pelabuhan Kendal. Tarifnya bermacam-macam sesuai jenis golongan kendaraan yang Anda gunakan. Untuk orang dan kendaraan I, besar tarifnya Rp 2000. Kemudian untuk kendaraan II sebesar Rp 2500, kendaraan III Rp 3000, dan kendaraan IV Rp 3500. Lalu tarif untuk kendaraan golongan V, VI, VII, serta VIII berturut-turut ialah Rp 4000, Rp 4500, Rp 5000, dan Rp 5500.
Berenang, Memancing, dan Berburu
Berwisata ke Pelabuhan Kendal bisa Anda lakukan bersama keluarga dan orang-orang tercinta. Ada cukup banyak kegiatan yang dapat dikerjakan di pelabuhan ini. Misalnya Anda bisa berfoto ramai-ramai karena banyak terdapat spot menarik di sini. Pemandangan laut dihiasi kapal-kapal yang berlayar di kejauhan dan pesawat terbang yang sesekali tampak merupakan panorama yang sangat indah dan langka. Anda juga bisa berenang di pantai yang terletak di antara dermaga sehingga dangkal dan arusnya kecil. Jadi aman banget deh kalau Anda mengajak anak-anak untuk bermain di sepanjang pantai. Kadang-kadang ada pula perahu kecil milik nelayan sekitar yang menawarkan berlayar menyusuri bibir pantai.
Bagi yang suka memancing, Anda juga bisa menyalurkan hobi Anda tersebut di Pelabuhan Kendal. Kalau mau yang gratis, tinggal mancing saja di sepanjang tepi jalan menuju ke Pelabuhan karena berbatasan langsung dengan pantai. Di sini Anda boleh memancing sepuasnya selama 24 jam penuh. Biar lebih menantang, Anda bisa memasuki area dalam pelabuhan dan memancing di beberapa dermaga yang ada. Ada juga lho beberapa tempat pemancingan umum berbayar yang dibangun di sekitar pelabuhan.
Beberapa orang juga terlihat asyik berburu burung laut di Pelabuhan Kendal. Sebenarnya kegiatan ini sah-sah saja dilakukan asalkan burung yang diburu bukan merupakan burung yang dilindungi. Tetapi alangkah lebih baik lagi kalau kita semua membiarkan burung-burung laut tersebut hidup dengan damai. Kalau ini bisa terwujud, Pelabuhan Kendal tentunya akan menjadi salah satu pelabuhan yang unik karena dipenuhi oleh burung liar yang beraneka ragam. Pada akhirnya, pelabuhan ini bakal menjadi tempat wisata unggulan di Kabupaten Kendal dan menguntungkan bagi warga di sekitarnya.
Berlayar ke Pulau Karimunjawa
Daya tarik lain yang dimiliki oleh Pelabuhan Kendal adalah kita bisa menaiki kapal penyeberangan yang menuju ke Pulau Karimunjawa. Paket wisata ini terbuka untuk umum sehingga Anda pun dapat merasakannya. Dalam setiap bulan, ada 3-5 kali pemberangkatan kapal menuju ke Pulau Karimunjawa. Harga tiket kapal dari Kendal ke Karimunjawa untuk kelas I adalah Rp 175.000/orang dan kelas II senilai Rp 150.000/orang. Sedangkan untuk anak-anak yang masih berusia di bawah 5 tahun diberlakukan tarif gratis.
Jadwal pemberangkatan kapal dari Pelabuhan Kendal ke Pulau Karimunjawa untuk saat ini masih berubah-ubah. Untuk mendapatkan informasinya dengan tepat, Anda perlu melihat informasi jadwal Kapal Cepat Express Bahari 2C terlebih dahulu. Adapun informasinya bisa Anda peroleh di area loket masuk Pelabuhan Kendal. Jadi sebelum Anda membuat rencana berlibur ke Karimunjawa, cari tahu lebih dulu jadwal pemberangkatan kapalnya. Setelah itu, pilih tanggal yang sesuai dengan keinginan. Barulah kemudian Anda bisa memesan tiketnya.
Beberapa saran yang bisa diikuti biar liburan ke Pelabuhan Kendal terasa menyenangkan :
- Ajak orang-orang yang Anda sayangi untuk berlibur bersama.
- Waktu yang paling pas yaitu sebelum jam 9 pagi dan setelah jam 3 sore.
- Jangan lupa bawa kamera biar Anda bisa mengabadikan momen yang indah.
- Bila perlu, bawa juga alat pancing yang lengkap. Dijamin mengasyikkan mancing di sini.
- Siapkan bekal makanan dan minuman karena jarang ada penjual.
- Tolong jangan membuang sampah sembarangan ya.
- Kalau kebetulan ada perahu nelayan yang mengajak berlayar, ikut saja!
- Hati-hati karena pada bulan-bulan tertentu ada banyak ubur-ubur yang terbawa arus.